Polisi Selidiki Perampokan di Minimarket Kota Bekasi, Diduga Pelaku Sudah 'Beraksi' di Beberapa Tempat

Polisi Selidiki Perampokan di Minimarket Kota Bekasi, Diduga Pelaku Sudah 'Beraksi' di Beberapa Tempat

Aksi dua pencuri minimarket di Setu, Kabupaten Bekasi yang terekam CCTV. --

BEKASI, FIN.CO.ID - Aksi perampokan terjadi di salah saru minimarket Jalan Harvest City Boulevard, Desa Ragemanunggal, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Selasa 13 April 2022 sore lalu.

Dalam video yang tersebar di salah satu akun media sosial, dua orang terduga pelaku melakukan penodongan senjata guna memaksa salah satu pegawai untuk membuka kasir.

(BACA JUGA:Mudik Lebaran 2022, Dishub Kota Bekasi Periksa Kondisi Bus Hingga Terminal Bayangan)

Saat dikonfirmasi Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan membenarkan adanya peristiwa perampokan tersebut, ia mengatakan saat ini pihaknya tengah mengidentifikasi terduga pelaku yang terekam dalam video.

"Kita masih melakukan identifikasi, ada beberapa (orang) yang kita curigai," ucap Kombes Gidion saat dikonfirmasi, Rabu 20 April 2022.

Gidion menjelaskan, saat melakukan perampokan diduga pelaku menggunakan senjata airsoft gun untuk mengancam pegawai minimarket.

"Diduga menggunakan senjata airsoft gun," ungkapnya kepada wartawan.

(BACA JUGA:Sering 'Paksa' Jamaah Untuk Sedekah, Ternyata Uangnya Oleh Ustaz Yusuf Mansur Digunakan Buat Ini)

Gidion juga menduga pelaku melakukan kejahatan dengan cara yang sama di beberapa minimarket lainya.

"Ada beberapa yang dicurigai, dan keterkaitan dengan beberapa TKP dengan modus yang sama," jelasnya.

Gidion masih belum bisa merinci lebih dalam terkait siapa saja pelaku yang melakukan perampokan, namun ia memastikan senjata yang digunakan bukan pistol sungguhan. (Tuahta Simanjuntak)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: