Terungkap, Ternyata Ini Alasan Keluarga Tak Izinkan Polisi Autopsi Jenazah Brigadir RAT Anggota Polres Manado

Terungkap, Ternyata Ini Alasan Keluarga Tak Izinkan Polisi Autopsi Jenazah Brigadir RAT Anggota Polres Manado

Jasad Brigadir RA yang Tewas Bunuh Diri Diserahkan ke Keluarga di Sulut--Ist

FIN.CO.ID - Terungkap alasan pihak keluarga tak mengizinkan polisi melakukan autopsi jenazah anggota Satlantas Polres Manado, Brigadir Ridhal Ali Tomi (RAT).

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro mengatakan, keluarga Brigadir RAT menolak autopsi terhadap jenazah Brigadir RAT yang ditemukan meninggal di mobil Toyota Alphard di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

AKBP Bintoro menyebut keluarga menolak autopsi karena telah melihat bukti-bukti yang ada termasuk bukti CCTV dan mendengar keterangan dokter forensik. 

"Jadi setelah mereka mengetahui bukti yang ada, mereka menolak dilaksanakan kegiatan autopsi," katanya kepada wartawan, Senin 29 April 2024.

Bintoro menambahkan, bahwa setelah keluarga melihat bukti dan mendapat penjelasan lebih rinci, mereka menerima kejadian tersebut. 

BACA JUGA:

"Kemarin pihak keluarga datang ke sini, jadi kami sampaikan bukti-bukti yang ada berkaitan dengan CCTV ini. Maupun juga penjelasan dari dokter forensik," jelasnya. 

Sebelumnya, Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Henrikus Yossi, mengonfirmasi bahwa keluarga Brigadir RA menolak autopsi terhadap jenazah anggota polisi tersebut. 

Mereka memilih segera membawa pulang jenazah ke Manado, Sulawesi Utara, setelah menerima penjelasan dari tim dokter forensik RS Polri. 

Yossi menekankan bahwa pihak keluarga sudah hadir di RS Polri untuk melihat langsung kondisi jenazah dan menerima penjelasan komprehensif tentang hasil pemeriksaan luar atau visum luar. 

Autopsi tidak dilakukan, dan jenazah langsung diserahkan kepada keluarga setelah pemeriksaan visum et repertum dilakukan. 

Sebelumnya, Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Henrikus Yossi mengatakan bahwa keluarga Brigadir RA menolak untuk dilakukan autopsi terhadap jenazah polisi itu sehingga segera diterbangkan ke Manado, Sulawesi Utara.

BACA JUGA:

"Keluarga telah menerima jenazah dan selanjutnya dibawa ke Bandara Soekarno-Hatta untuk selanjutnya diterbangkan ke Sulawesi Utara," kata Yossi di Jakarta, Sabtu (27/4).

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: