Link Live Streaming BRI Liga 1 2022/2023: Persija Jakarta vs PSS Sleman

Link Live Streaming BRI Liga 1 2022/2023: Persija Jakarta vs PSS Sleman

Ilusras Persija vs PSS Sleman Bri Liga 1 2022/2023-@Liga1match-Twitter

Link Live Streaming BRI Liga 1 2022/2023: Persija Jakarta vs PSS Sleman - Saksikan pertandingan Persija Jakarta vs PSS Sleman dalam laga akhir BRI Liga 1 2022/2023.

Pertandingan pekan ke-34 BRI Liga 1 Indonesia antara Persija Jakarta vs PSS Sleman akan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada Sabtu, 15 April 2023, pukul 20.30 wib.

Persija akan tampil penuh ketika berhadapan melawan PSS.

Sementara itu PSS akan memberikan perlawanan sengit terhadap Persija Jakarta.

BACA JUGA:Preview Manchester City vs Leicester City Liga Inggris: Pep Guardiola Ingatkan Anak Asuhnya Jangan Terpeleset

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll meminta kepada anak asuhnya untuk kosentrasi penuh walau PSS sedang di dasar klasemen.

PSS ada diperingkat papan bawah dengan berada di posisi ke-16 dengan raihan 34 poin. Sementara itu Persija ada diperingkat kedua dengan raihan 63 poin.

"Saya dapat merasakan bahwa mereka (para pemain Persija) ingin mempertahankan peringkat kedua. Mereka ingin merayakan dengan Jakmania setelah pertandingan dan itu artinya kami perlu berkonsentrasi penuh. PSS Sleman juga akan memberikan tekanan berat untuk dapat menyelesaikan musim. Semua orang ingin menyelesaikan musim dengan sebaik-baiknya," ucap Doll dalam keterangannya pada Rabu, 13 April 2023.

Pelatih asal Jerman sempat berpikir untuk memberikan kesempatan bermain kepada sejumlah pemain yang jarang dimainkan, seperti kiper Cahya Supriadi.

BACA JUGA:Preview Persib Bandung vs Persikabo 1973 di Bri liga 1: Ini Harapan Luis Milla di Laga Akhir

Namun karena Macan Kemayoran dituntut meraih kemenangan atas PSS agar dapat mengamankan peringkat kedua di klasemen sementara, maka kesempatan untuk memainkan Cahya belum akan diberikan pada akhir pekan ini.

"Saat Anda melihat ke posisi kiper, Anda perlu lebih bersabar. Kami selalu bisa mengganti lima pemain, namun posisi kiper selalu sulit. Mereka perlu kesabaran. Ini bukan momen yang tepat untuk bereksperimen karena pertandingan ini terlalu penting bagi kami, bagi klub, bagi penggemar," kata Doll

Seandainya Persija gagal mendulang kemenangan, sedangkan Persib mampu menaklukkan Persikabo, maka kedua tim akan saling bertukar posisi dengan Persija turun ke tempat ketiga sedangkan Persib naik ke posisi kedua.

Selain itu Persja juga gagal demi meraih tiket playoff AFC. karena untuk mendapatkan  tikert tersebut harus finish diperingkat kedua.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: