Dua Bangunan Habis Terbakar Si Jago Merah Dalam Satu hari di Bekasi, Ini Penyebabnya

Dua Bangunan Habis Terbakar Si Jago Merah Dalam Satu hari di Bekasi, Ini Penyebabnya

Lantai 3 bangunan ruko habis terbakar Si Jago Merah-Dokumen Istimewa-

Bangunan Terbakar, Bekasi - Dalam satu hari, Si Jago Merah melalap dua bangunan di wilayah Kota Bekasi sejak Rabu 19 Juli 2023 pagi. 

Berdasarkan informasi yang fin.co.id dapat, terdapat bangunan rumah warga dan ruko tiga lantai yang habis terbakar Si Jago Merah. 

Peristiwa kebakaran pertama terjadi di salah satu rumah, yang berlokasi di Perumahan Jatimakmur, Jalan Kenanga 9 Blok K-5, Kecamatan Pondok Gede. 

Komandan Kompi A, Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Rusmanto mengungkapkan, bangunan tersebut terbakar sekitar pukul 05.48 WIB. 

"Api berasal dari konsleting listrik lalu menyambar ke benda yang mudah terbakar," ungkap Rusmanto dalam keterangan resminya. 

Sebanyak 4 unit truk Pemadam Kebakaran (Damkar) diturunkan ke lokasi, guna melakukan pemadaman agar api tidak merembet ke bangunan lainnya. 

BACA JUGA : 

"Selesai penanganan pukul 07.25 WIB, kerugian ditaksir mencapai Rp 150 juta," ucapnya. 

Tidak hanya di satu titik saja, si jago merah juga melalap bangunan ruko di lantai tiga yang berlokasi di Jalan Pekayon Raya Nomor 01, Bekasi Selatan. 

"Bedasarkan Informasi dari pemilik Ruko, dugaan Sementara Api berasal dari Korsleting Listrik di lantai 3 dan menyambar ke barang - barang yang mudah terbakar sehingga terjadi kebakaran besar," kata Rusmanto. 

Rusmanto menjelaskan, api pertama kali melalap ruko pada bagian lantai 3 sekitar pukul 08.38 WIB dan langsung diterjunkan unit Damkar Kota Bekasi. 

"Sebanyak 7 unit mobil pemadam kita kerahkan, penanganan selesai pukul 10.40 WIB," jelasnya. 

Tidak ada korban jiwa ataupun korban luka dalam kebakaran di dua bangunan tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: