News

Status Darurat Kebakaran TPA Rawa Kucing Dicabut, Begini Kata Pemkot Tangerang

fin.co.id - 02/11/2023, 20:00 WIB

Kondisi TPA Rawa Kucing Pasca Dilanda Kebakaran

 

"Hingga saat ini, seluruh petugas masih tetap berjaga untuk proses pendinginan, hingga dalam pantauan udara tidak terlihat lagi adanya titik api di lokasi TPA,” ujar Arief yang dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kamis 2 November 2023.

 

"Sekarang statusnya menjadi kondisi pemulihan," imbuhnya.

 

Dengan semakin terkendalinya kondisi TPA Rawa Kucing, lanjut wali kota, seluruh pengungsi berangsur - angsur meninggalkan lokasi - lokasi pengungsian yang telah disiapkan oleh Pemkot Tangerang.

 

"Sudah mulai kembali ke rumah masing - masing untuk kembali beraktivitas seperti sedia kala," terangnya.

 

Tak lupa, Arief juga mengucapkan terima kasih kepada semua petugas yang telah optimal dalam penanganan kebakaran TPA Rawa Kucing serta kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan selama masa darurat bencana ini. 

 

“Berkat dukungan semua pihak, akhirnya kebakaran di TPA Rawa Kucing berhasil dipadamkan, terima kasih,” pungkasnya.

 

Sementara, Sekretaris Daerah Pemkot Tangerang,  Herman Suwarman menerangkan berdasarkan, kajian yang diberikan BPBD Kota Tangerang kondisi di lapangan sudah normal, titik api dan asap juga sudah tidak ada. Sehingga, status tanggap darurat pada TPA Rawa Kucing tidak diperpanjang.

 

Rikhi Ferdian
Penulis
-->