Viral

Windah Basudara 3 Jam Galang Donasi untuk Rahmat Bocah Viral, Berhasil Kumpulkan Rp300 Juta

fin.co.id - 12/10/2022, 08:38 WIB

Windah Basudara dan Rahmat bocah viral (tangkapan layar)

Total donasi yang terkumpul hingga siaran berakhir sejumlah Rp 335.989.107. Rahmat yang bercita-cita sebagai polisi ini kemudian mengucapkan terima kasih kepada para donatur.

BACA JUGA: Viral! Aksi Cantik Marshanda Ajak Masyarakat Hilangkan Stigma Negatif di Hari Kesehatan Mental Dunia

“Teman-teman yang sudah nonton saya terima kasih, yang sudah bantu. Terima kasih yang sudah donasi saya. Semoga banyak rejekinya kakak, amin,” kata Rahmat.

Rahmat diketahui berusia 11 tahun dan tinggal di Kota Bau-Bau, Sulawesi Tenggara. 

Ia memiliki dua orang adik dan tinggal di rumah kosan Bersama bibi dan pamannya.

Ibunya seorang TKW di Malaysia. Rahmat juga tidak pernah bertemu dengan ayahnya sejak lahir. 

Menurut info keluarga, Rahmat sudah putus sekolah sejak kelas 2 SD karena ia mengalami keterbatasan intelegensi dan digolongkan anak berkebutuhan khusus (ABK). Amat mengalami keterlambatan dalam menangkap pelajaran atau lambat belajar.

 

Admin
Penulis
-->