Gerah Sering Disinggung Soal Bonus Klub, Taufik Hidayat Malah Bilang Begini

Gerah Sering Disinggung Soal Bonus Klub, Taufik Hidayat Malah Bilang Begini

Mantan pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Taufik Hidayat yang pernah meraih medali emas Olimpiade Athena.-Instagram/@taufikhidayatofficial-

(BACA JUGA:Heran Dengan Ibu-ibu Berjilbab Gemar Memaki, Abdillah Toha: Dari Mana Mereka Belajar Islam?)

"Selama ini klub mampu saja yang memberi bonus. Tidak bisa disamarakan. Bonus itu tetap sesuai dengan kemampuan klub," tutur Taufik.

Mengenai aturan pindah pemain, Taufik mengatakan PBSI sudah menerbitkan aturan yang harus dijalani andai pemain memilih hijrah klub.

"Ada biaya transfer, untuk besarannya sesuai dengan ranking. Kalau enggak salah paling rendah Rp2 miliar," terang Taufik.

"Jika ranking tinggi, biaya juga mengikuti," sambung pria yang meraih medali emas Olimpiade Athena itu.

(BACA JUGA:Kini Ranking 3, Khamzat Kembali Ejek Gilbert: Aku Akan Ambil Jiwamu!)

Taufik merasa biaya tersebut bisa saja naik, tergantung pihak klub dalam hal ini SGS PLN Bandung.

Jika perpindahan pemain binaannya dilakukan, Taufik menyebut uang transfer akan digunakan untuk melakukan pembinaan hingga pencarian atlet potensial di daerah.

Taufik Hidayat semasa aktif bermain bulu tangkis telah mencatatkan 423 kemenangan dan 138 kekalahan.

Dirinya sempat menyandang posisi nomor satu dunia di sektor tunggal putra tepatnya pada 24 Agustus 2000.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by FIN.CO.ID (@fin.co.id)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: