News

Zulhas Periksa Implementasi Permendag Soal Pengaturan Izin Bawaan dari Luar Negeri

fin.co.id - 2024-05-06 16:37:08 WIB

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan memastikan ketersediaan bahan pokok selama Ramadan hingga Lebaran 2024 aman.

fin.co.id - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan melakukan pemeriksaan mengenai implementasi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 7 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua Atas Permendag 36 Tahun 2023 soal pengaturan izin barang bawaan bagi penumpang pesawat dari luar negeri di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Banten pada Senin 6 Mei 2024.

 

"Tadi kita lihat pascarevisi tidak ada persoalan lagi, semua lancar yang landing dan keluar barang itu kebanyakan dari Hongkong, Taiwan dan Dubai yang terdapat negara-negara yang memang penghasil," katanya.

 

Ia mengaku, dalam tindak lanjut implementasi Permendag 36 ini sudah sesuai aturan. Dimana, barang-barang bawaan penumpang khususnya dari Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang tiba diketahui banyak berasal dari Taiwan, Hongkong hingga Dubai.

 

"Tapi memang kita belum lihat dari Malaysia, tapi tadi yang kita cek itu dari Taiwan, Hongkong dan Dubai. Mudah-mudahan dengan pengecekan ini segala hal kita selesaikan," ujarnya.

 

BACA JUGA: Terbukti! Kedaulatan Tertinggi Ada di Jempol Netizen: Usai Viral Aturan Impor Barang Pribadi Kembali ke Peraturan Lama

 

Ia menyebutkan, selain menindaklanjuti barang impor dari PMI, pihaknya juga menindaklanjuti atas permasalahan impor barang bawaan pribadi penumpang dari luar negeri.

 

Dalam lah tersebut, Zulkifli mendapati barang bawaan penumpang yang membawa alat mesin elektronik yang berkemungkinan akan dijualbelikan lagi di Indonesia.

 

"Yang kedua, memang kita harus kembali menegakkan aturan terkait jasa titipan (jastip). Tadi kami lihat di lokasi dan biasanya ada orang-orang tertentu yang memperbolehkan jastip itu, dan itu ada aturannya. Dan di situ banyak barang dan orang asing yang bawa-bawa barang atau alat mesin, untuk dijual lagi, nah itu tidak boleh," jelasnya.

Admin
Penulis