Juara MLS, Market Value Gareth Bale Bukan yang Termahal di Los Angeles FC

Juara MLS, Market Value Gareth Bale Bukan yang Termahal di Los Angeles FC

Penggawa Los Angeles FC Gareth Bale (kanan) bersama seorang pria tua (kanan).-Twitter/@GarethBale11-

Gareth Bale melakukan aksi memukau dimana dirinya menjadi penyelamat kekalahan Los Angeles FC saat melawan Pihladelphia Union di MLS.

BACA JUGA:Bukan Cardiff City, Gareth Bale Semakin Dekat Gabung Klub MLS

Skor berubah menjadi 3-3. Laga yang berlanjut ke babak adu penalti, sukses dimenangkan oleh Los Angeles FC dengan skor akhir 3-0.

Pertandingan Los Angels FC vs Philadelphia Union bermain di Bane of California Stadium, Minggu, 6 November 2022, dini hari WIB.

Usai mengantarkan Los Angeles FC juara MLS Cup, pundi-pundi trofi juara Gareth Bale di level klub turut bertambah lagi.

Musim ini saja, Gareth Bale sudah membawa Los Angeles FC meraih dua gelar, yakni Supporters' Shield (2022) dan MLS Cup (2022).

BACA JUGA:Gareth Bale Bawa Los Angeles FC Juara MLS: Saya Memilki Kemampuan Itu

Hingga saat ini, tepatnya di level klub, Gareth Bale sudah mendapatkan 18 trofi juara di beberapa klub yang berbeda.

Trofi Gareth Bale begitu primadona ketika membela Real Madrid selama delapan musim sejak 2013/2014 hingga 2021/2022.

Bersama Real Madrid, Gareth Bale mendulang 16 trofi mulai dari LaLiga Spanyol (2016/2017, 2019/2020, 2021/2022), Copa del Rey (2013/2014), dan Supercopa de Espana (2017).

Lalu Gareth Bale juga mendapatkan trofi UEFA Champions League (2013/2014, 2015/2016, 2016/2017, 2017/2018, 2021/2022), UEFA Super Cup (2014, 2016, 2017), dan FIFA Club World Cup (2014, 2017, 2018).

BACA JUGA:Sudah di AS, Gareth Bale Disambut Meriah oleh Pendukung Los Angeles FC

Kendati demikian jumlah trofi yang diraih Gareth Bale masih kalah banyak dibanding rekan setimnya di Los Angeles FC, yakni Giorgio Chiellini.

Tercatat Giorgio Chiellini, di level klub saja, sudah mendapatkan 23 gelar juara dari tiga klub yang berbeda.

Giorgio Chiellini meraih gelar juara bersama Livorno seperti Serie C1 (2001/2002). Kemudian pesepak bola asal Italia itu banyak mendulang trofi kala berseragam Juventus.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: