Komparasi Mitsubishi Xpander vs Hyundai Stargazer vs Toyota Veloz, Siapa Lebih Unggul?

Komparasi Mitsubishi Xpander vs Hyundai Stargazer vs Toyota Veloz, Siapa Lebih Unggul?

Komparasi tiga mobil di kelas Low MPV-Dhimas Hudhi-

BACA JUGA:Gak Perlu Buru-buru ke Mobil Listrik, Honda Perkenalkan Teknologi Hybrid Sebagai Transisi

BACA JUGA:Tips Memilih Pelumas yang Tepat untuk Mobil Segmen Low Cost Green Car

Lagi-lagi, penilaian untuk desain interior ini sama seperti penilaian pada desain eksterior, yaitu penilaian secara subjektif. 

Desain interior untuk Toyota Veloz sebenarnya merupakan desain interior yang bisa dibilang paling konvensional. Namun demikian pilihan warna dan bahan yang menyerupai piano black, kemudian instrumen digitalnya dan pengaturan AC nya yang juga simple, membuat mobil ini lebih ke arah minimalis, namun ada unsur detil-detil yang mengesankan mewah. Termasuk juga pada penggunaan layar infotainment yang besar. 

Kemudian untuk Stargazer, walaupun mobil ini hadir paling akhir, tapi desain interior mobil ini dinilai bukan yang terbaik. Salah satunya adalah penggunaan material yang tidak terkesan mewah, serta juga penggunaan layar entertainment yang relatif kecil sehingga tidak terkesan modern. 

Sementara itu Xpander, setelah mobil ini mengalami facelift, Mitsubishi memutuskan untuk mengubah tampilan dashboard, yang tadinya terkesan biasa dan konvensional, menjadi lebih terasa mewah dan futuristik. 

BACA JUGA:Suzuki Brezza Si Calon 'Pembunuh' Raize Mulai Dipasarkan di India, Harga Murah Pakai Sunroof

BACA JUGA:Fitur Safety Lengkap di Kelasnya Dengan Harga Bersaing, Hyundai Stargazer Calon Pembunuh Avanza-Xenia?

Beberapa yang membuat istimewa dari desain interior Xpander yaitu detail-detail material yang lebih soft, penggunaan tema-tema piano black, hingga membuat kesan enak untuk dilihat. 

Kesimpulannya, diantara ketiga mobil yang dikomparasikan, desain interior Xpander adalah yang paling baik menurut penulis. Meskipun instrumen-instrumen informasi di Xpander masih analog. 

6. Fitur

Untuk penilaian mengenai fitur, yang dilihat disini adalah mobil mana yang memiliki unique selling point paling banyak, atau fitur yang tidak semua kompetitornya memiliki, tapi di mobil itu ada. 

Dimulai dari Xpander. Ternyata Xpander adalah mobil yang paling sedikit memiliki fitur. Rata-rata fitur di Xpander ini semua kompetitornya memiliki, kecuali ada tiga hal, yaitu rem parkir elektrik dengan parkir hold, dan ini hanya dimiliki oleh Xpander dan Veloz. Sedangkan Stargazer tidak memiliki. 

BACA JUGA:Cari Mobil Sedan 'Second' Harga Rp50 Jutaan? Cek Disini Daftarnya

BACA JUGA:Toyota Innova Hybrid Produksi Dalam Negeri Segera Meluncur, Untuk Pesaing Ertiga Hybrid?

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: