News

Gibran Singgung Cak Imin Ikut Tumpengan di IKN, PKB: Supaya Jin-jinnya Hilang

fin.co.id - 23/12/2023, 13:05 WIB

Calon Wakil Presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar dalam debat pilpres 2024 di JCC, Jakarta 22 Desember 2023,

Lalu Gibran mengingatkan jika Cak Imin sempat ikut meresmikan dan potong tumpeng IKN.

"Saya ingat sekali Gus Muhaimin dulu sempat ikut meresmikan dan potong tumpeng di IKN. Ini gimana ini ... tidak konsisten. Dulu dukung, sekarang tidak dukung karena menjadi wakilnya Pak Anies yang mengusung tema perubahan," kata Gibran saat debat cawapres di Jakarta Convention Center, Jakarta,  22 Desember 2023.

BACA JUGA:

 

Gibran menyebut pembangunan IKN merupakan bentuk simbol dari pemerataan dan transformasi pembangunan di Indonesia.

"Sekali lagi Gus mohon maaf, IKN ini bukan hanya membangun bangunan pemerintah," ucapnya.

Lebih lanjut, Gibran mengatakan sudah banyak pihak swasta yang berinvestasi dalam pembangunan IKN dan akan terus bertambah setelah proses Pilpres 2024.

"Mungkin setelah Pilpres 2024 (investasi meningkat, Red). Karena mereka kan pasti akan menunggu dan melihat stabilitas politik di Indonesia," ujar Gibran.

Ari Nur Cahyo
Penulis
-->