Viral

Ngancam Polisi, PA 212 Ancam Demo Lagi Jumat Depan, Netizen Nyindir: Itu Kode Buat Bohir

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kelompok PA 212 mendesak polisi untuk segera memproses hukum Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut. 

Deadline yang diberikan hingga Jumat (11/3/2022) mendatang. Jika polisi tidak memproses Gus Yaqut, PA 212 mengancam akan kembali melakukan aksi demonstrasi. 

"Aparat kepolisian harus bergerak memproses Yaqut. Jika tidak ada respons, kami akan turun kembali menggelar aksi," ujar Ketua Umum PA 212 Slamet Maarif. 

(BACA JUGA:Duh! Rombongan 212 Kepergok Asyik Ngerumpi saat Waktu Solat? Warganet: Bilangnya Demo Bela Adzan, Wes Angel)

Menurutnya, Gus Yaqut harus diproses hukum karena diduga telah melakukan penistaan agama yang menganalogikan suara azan dengan gonggongan anjing. 

Slamet memastukan alumni PA 212 akan terus mengawal dan memastikan sampai kapanpun hingga Gus Yaqut diproses secara hukum. 

"Urusan presiden mau pecat, mau mengundurkan diri itu bukan urusan kami. Yang kami perjuangkan adalah harus diproses secara hukum. Tidak boleh ada penoda agama di negeri ini," tegasnya.

(BACA JUGA:Guntur Romli Sebut Salat Kelompok 212 Gimmick: Rukuk sampai 2 Kali, Bilal Leha-leha Duduk di Atas Mobil )

Sontak netizen pun bereaksi. Mereka muak dengan aksi demo berjilid-jilid yang dipertontonkan kelompok 212. 

"Jika belum diproses kami akan turun kembali! Turun apa maksudnya nih. Turun ke jalan alias demo, atw turun dana dari majikan?" cuit @AnggitaWiryo.

Akun @bunda_rose15 membalas dnegan cuitan: "Biarin demo sampai lebaran kuda."

(BACA JUGA:Viral Wanita Berhijab Bawa Bendera 212 Koar-koar Paksa Gus Yaqut Turun, Warganet: Drun Kadrun, Memalukan!)

Terlebih, setelah beredar video Korlap 212 Fikri Bareno yang ketahuan melakukan gerakan salat aneh. 

"Sholat aj msh salah² mau demo pak Menag yg punya sanad jelas,,napsu gede tenaga g ada," tulis @Rizallosman.

Warganet juga meminta polisi bertindak tegas. 

(BACA JUGA:Duh! PA 212 Gelar Aksi Bela Islam di Kantor Menag Gus Yaqut, Warganet: Pecinta Nasi Bungkus Keluar Sarang)

"Itu kode buat bohir. Sebnarnya, Pak Polisi jgn kasih izin demo ini. Klo mrk turun, sikat aja. Kita rela kok. Klopun mrk ngeyel, trs di tbakin semua. Biar abis kadrun2 di Indonesia. Jgn garang di medsos aja Pak Polisi," cuit @ArisMinara16.

Akun @anwar95866730 juga menulis hal serupa. "Itu pesan ke bohir untuk sediakan dana buat minggu depan."

Akun @PakJenggot__ juga mengkritik pemerintah dan aparat penegak hukum yang terkesan lembek terhadap kelompok 212. 

(BACA JUGA:PA 212 Ngaku Siap Bantu TNI AD Jaga NKRI, Warganet Curiga: Sepertinya Kadal Pura-pura Baik)

"Indonesia rusuh trs, krn model2an begini.. klo diluar negeri model yg beginian ngancem2 langsung dilibas sm hukum negara..mangkanya adem ayem dan tertib..mereka takut sekali sm hukum negara bukan agama..Indonesia kebalik2 sih," tulis @AnggitaWiryo.

Seperti diberitakan, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Mahfud MD menyindir Wakil ketua Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat MUI Pusat, Fikri Bareno yang  keliru melakukan gerakan salat. 

Fikri Bareno ini tertangkap kamera melakukan gerakan salat yang keliru ketika melakukan aksi demonstrasi di Kantor Kementerian Agama terkait aturan toa Masjid. 

(BACA JUGA:Ketua Umum PA 212: Tentara dan Ulama Jangan Mau Diadu Domba )

Netizen heboh sebab Fikri Bareno melakukan salat dengan dua kali ruku tidak mengikuti imam dan jamaah. 

Mahfud MD menilai, gerakan salat dua kali ruku ada dalam fiqih Islam. 

"Kok ada ribut-ribut mempersoalkan orang salat dengan 2 kali ruku’? Di fiqh ibadah dalam Islam memang ada kok jenis salat yang pakai 2 kali ruku’ dan 2 kali sujud," kata Mahfud MD di Twitter-nya, dikutip Senin 7 Maret 2022.

Namun, kata Mahfud, salat seperti itu hanya ada ketika salat Gerhana. 

(BACA JUGA:Waduh! Deretan Gelar Buya Fikri Bareno Dicurigai Gegara Berubah-ubah, Warganet Surati Kemdikbudristek)

"Yakni salat gerhana (shalat khusuf). Kalau sedang gerhana memang disunnahkan salat dengan ruku’ dan sujud masing-masing 2 kali," tulis Mahfud MD dengan emoticon tertawa. 

Sebelumnya, Fikri Bareno alias Buya Fikri ini terlihat salat di atas mobil komando mengikuti  imam dan jamaah yang salat di tengah jalan. 

Buya Fikri keliru dalam gerakannya. Dia salah mengikuti imam dan jamaah. Videonya viral dan dihujat banyak orang. 

(BACA JUGA:Fikri Bareno Keliru Dalam Gerakan Salat Ketika Aksi Demo, Mahfud MD Berikan Sindiran Begini... )

Buya Fikri buka suara terkait viral video dirinya. Dia mengakui kekeliruan itu karena sudah lelah. 

"Saat shalat ashar ada kekeliruan karena sudah 3 jam berdiri jagain aksi terasa sangat lelah," ucap Buya Fikri.

Dia mengatakan bahwa gerakan salatnya salah karena tidak melihat imam secara jelas. Dia pun meminta maaf kepada publik. 

(BACA JUGA:Fikri Bareno Diduga Penyusup HTI di MUI, Jejak Digitalnya soal Khilafah Terbongkar )

"Ketika shalat, imam tidak begitu terlihat, jadi saya ada yang salah gerakan karena capek, lupa, dan lain-lain."

"Atas ini saya tidak lakukan sujud sahwi, tapi saya pilih mengulang shalat di Istiqlal selesai aksi, saya sudah minta maaf ke publik, saya sudah mohon ampun pada Allah," tuturnya.

(BACA JUGA:Fikri Bareno yang Gerakan Solatnya Salah Itu Petinggi MUI Lho, Netizen: Iblis Memang Pandai Bersolek )

 

Admin
Penulis