Ustaz Hilmi Firdaus Minta Deddy Corbuzier Undang UAS dan UAH di Podcast: Biar Informasi Berimbang

Ustaz Hilmi Firdaus Minta Deddy Corbuzier Undang UAS dan UAH di Podcast: Biar Informasi Berimbang

Ustad Hilmi Firdaus -Twitter-

JAKARTA, FIN.CO.ID- Pendakwah Ustaz Hilmi Firdaus mengkritik YouTuber Deddy Corbuzier yang beberapa kali mengundang para Habib hanya dari kalangan tertentu. 

Ustaz Hilmi menilai, Deddy Corbuzier tidak berimbang dalam memberikan informasi di Podcast-nya. 

"Assalamu’alaikum bro @corbuzier, saya lihat Anda beberapa kali mengundang ustadz, habib tapi cuma dari satu sisi saja. Informasi yang didapat jadi tidak berimbang," kata Ustaz Hilmi di cuitan Twitter-nya, Senin 7 Maret 2022.

(BACA JUGA:Bongkar Alasan Bercerai dengan Deddy Corbuzier, Kalina OktaranI: Aku Berusaha Tanggungjawab Sama Ibu!)

Kata dia, harusnya Deddy Corbuzier juga mengundang pada Ustaz dari pihak yang punya pandangan dan pemahaman agama berbeda dari mereka yang diundang Deddy. 

Seperti Ustad Abdul Somad, atau Ustad Adi Hidayat. 

"Coba sesekali undang UAS atau UAH misalnya, agar viewer anda benar-benar menjadi smart dengan bertambahnya wawasan dr sudut pandang yang berbeda" kata Ustaz Hilmi. 

(BACA JUGA:Ustaz Hilmi: Biar Anjing Menggonggong, Lantunan Azan Tetap Berkumandang)

Deddy Corbuzier sempat mengundang beberapa kalangan ulama. Diantaranya, 

Habib Husein Jafar Al Hadad, Habib Kribo, Habib Husein Alwi Shihab, Ustadz Arrazy, Ustadz Yahya Waloni, Ustadz Khalid Basalamah, dan Gus Miftah. Terakhir Habib Ba'agil. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: