Punya Kaki seperti Ini, Tanda Anda Derita Asam Urat

Punya Kaki seperti Ini, Tanda Anda Derita Asam Urat

Asam Urat di Kaki, Image oleh andreas160578 dari Pixabay--

JAKARTA - Asam urat adalah penumpukan uric acid yang kemudian membentuk kristal pada sendi, tendon dan tulang.

Dampak asam urat, adalah rasa nyeri ekstrim, dan sering dilaporkan terjadi pada sendi ibu jari kaki.

Menurut ahli, keberadaan asam urat kerap tidak disadari oleh penderitanya, lantaran tidak mengerti apa yang sedang terjadi pada fisik mereka.

(BACA JUGA:Jantung Anda berhenti Sejenak, Lalu Kembali Berdetak, Ini Nama Kondisinya)

 

CARA MENGENALI ASAM URAT

Untuk mengenali asam urat tidaklah sulit. Penderita asam urat umumnya mengalami pembengkakan pada sendi yang terdampak.

Selain terlihat kemerahan, asam urat ditemani dengan rasa nyeri yang tanpa henti, sebelum kondisi ini mereda.

Memeriksakan kondisi Anda ke dokter, penting untuk memastikan bahwa Anda memang menderitanya atau tidak.

 

APA PENYEBAB ASAM URAT?

Spesialis artritis Ira H. Kirschenbaum, MD mengatakan, pada mereka yang sehat, uric acid yang diproduksi tubuh, umumnya dibuang ginjal melalui air seni.

Namun ketika kadarnya terlalu tinggi, ginjal manusia akan kewalahan dibuatnya. Alhasil, penumpukan kristal di persendian, adalah efek samping yang sulit dihindari penderita asam urat.

 

SIAPA SAJA BISA KENA ASAM URAT?

Seperti dilansir Prevention, mereka yang gemar mengkonsumsi seafood tertentu, seperti udang, kepiting dan jenis shellfish lainnya, adalah mereka yang berpotensi punya masalah dengan asam urat.

Konsumsi daging merah, alkohol dan makanan dan minuman manis, mereka yang berbadan gemuk, adalah mereka yang paling berpotensi terkena asam urat.

 

CARA MENYEMBUHKAN ASAM URAT?

Kondisi ini tidaklah bisa disembuhkan, akan tetapi dapat dikontrol. Sebuah studi menyatakan bahwa pola makan sehat, seperti  yang ditunjukan pernderita darah tinggi, juga punya benefit yang sama untuk  mereka yang asam urat.

Klaim tentang asam urat ini berdasarkan sebuah uji klinis yang dilakukan Johns Hopkins University School of Medicine di Baltimore, Amerika Serikat.

Dalam studinya, para peniliti AS ini melibatkan lebih dari 400 partisipan yang menjalankan program diet bernama DASH.

DASH adalah program diet yang hanya melibatkan buah-buahan, sayur-mayur, susu rendah lemak, dan lemak tak jenuh dalam jumlah terbatas.

Dalam studi yang dirilis dalam jurnal Arthritis and Rheumatology itu, ditemukan bahwa mereka yang menjalani program DASH, mengalami penurunan kadar asam uric dalam tubuh, benefisial untuk asam urat.

Menurut studi pimpinan Dr Edgar Miller III itu, program DASH ini menawarkan hasil yang efektif pada penderita asam urat, khususnya mereka di tahap-tahap awal.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: