Hari Ini Kasus Covid-19 Tambah 4.408 Orang, Pasien Meninggal Sebanyak Ini

Hari Ini Kasus Covid-19 Tambah 4.408 Orang, Pasien Meninggal Sebanyak Ini

Petugas membawa jenazah korban Covid-19 ke pemakaman--Malaysianow.com

Menurutnya, booster Covid-19 sangat penting bagi masyarakat Indonesia. Alasannya, mampu menekan risiko penyakit kritis hingga kematian karena Covid-19.

Menkes menambahkan, jumlah pasien yang mempunyai gejala sedang, berat, dan kritis mencapai 10.639 jiwa.

BACA JUGA:Ada Hampir 5000 kasus Baru COVID di Indonesia, Kemenkes Imbau Masyarakat Suntik Booster dan Pakai Masker

Berdasarkan angka itu, sebanyak 74 persen belum melakukan booster Covid-19. 

Data Kemenkes pasien gejala sedang, berat, dan kritis berdasarkan kelompok usia periode 4 Oktober-8 November 2022.

Antara lain, 0-18 tahun, 19-59 tahun, dan di atas 60 tahun masing-masing 1.439 jiwa, 4.985 jiwa, dan 4.215 jiwa.

Kemudian, Kemenkes kembali mencatat jumlah pasien bergejala sedang, berat, dan kritis yang  belum vaksin booster mencapai 7.862 jiwa.

Dia juga mengatakan kasus Covid-19 kembali meningkat pesat dalam sebulan terakhir. 

BACA JUGA:Kapan Vaksin Covid-19 Dosis 4 atau Booster Dosis 2 Disuntikan ke Warga? Ini Jawaban Kemenkes

Data dari Kementerian Kesehatan, jumlah pasien yang dirawat di rumah sakit sejak 4 Oktober 2022 - 8 November 2022 naik dari 2.300 menjadi lebih dari 5 ribu. 

Pasien yang dirawat di rumah sakit dalam rentang waktu sekitar sebulan terakhir berjumlah 27.018 orang. 

Dari total jumlah pasien Covid-19  yang dirawat di rumah sakit itu, Budi mengatakan, lebih dari 32 persen pasien (8.763 pasien) berstatus belum divaksin sama sekali, sementara 5,9 persen (1.598 pasien) telah mendapatkan dosis pertama, 27,6 persen (7.469 pasien) sudah mendapatkan dosis kedua dan 30,7 persen (8.316 pasien) telah mendapatkan vaksin booster.  

"872 pasien belum diketahui statusnya," katanya. 

10 Juta Vaksin Produk Indonesia siap Disuntikan

Sebanyak 10 juta dosis vaksin Covid-19 IndoVac dan InaVac produksi dalam negeri bakal disuntikan bulan ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: