Harga Set Top Box Bekasi dan Tangerang, Akari, Welhome dan Polytron Paling Laris

Harga Set Top Box Bekasi dan Tangerang, Akari, Welhome dan Polytron Paling Laris

Set top Box Siaran TV digital, Image oleh Renate Köppel dari Pixabay--

"Di sini nanti kita programin, sampe rumah tinggal colokin aja di TV masing masing. Inikan model setingan, tinggal kita program aja gausah di rubah rubah," ucapnya.

BACA JUGA:Detik-detik Mobil Tabrak Pesepeda Hingga Terpental di Harmoni

Junaedi menegaskan, pembeli STB juga harus mempunyai antena luar di rumah agar mampu menarik sinyal dan menampilkan progam.

"Nanti antena luar digital ini akan dibantu mencari sinyal oleh alat STB, nah kita tinggal colokin kabelnya aja ke colokan RCA di TV nahhh tinggal pake," jelasnya.

Ia memastikan alat STB yang dijual, dapat digunakan untuk seluruh jenis TV termasuk jenis tabung yang terbilang sudah lama.

Harga Set Top Box di Tangerang

Sejumlah toko di wilayah Tangerang juga dikabarkan kebanjiran pembeli set top box agar masyarat bisa menikmati siaran tv digital. 

Bahkan, di Tangerang alat migrasi siaran televisi dari tv analog ke tv digital atau set top box itu kini cukup susah dicari alias langka di pasaran.

Dari hasil penelusuran FIN di sejumlah toko elektronik di sekitaran pasar Tigaraksa dan Cikupa saat ini stok STB telah habis terjual.

Ozi, salah seorang pemilik toko Agung Elektronik di kawasan Tigaraksa mengatakan, bahwa stok Set Top Box di tempatnya telah kosong.

BACA JUGA:Kabar Bahagia Buat Warga Kota Tangerang, Stok Vaksin Covid-19 Sudah Ada Lagi

"Hari ini kosong, habis semua stoknya, ada lagi nanti jam 5 datang itu pun nggak banyak dan beberapa sudah ada yang pesan," katanya kepada FIN, Jumat 4 November 2022.

Dia menyebut dalam dua hari ini dirinya telah menjual sekitar 300 unit STB. 

Para warga dari berbagai wilayah seperti Balaraja dan Cisoka banyak yang datang ke tokonya untuk membeli set top box. 

"Peminatnya banyak tapi stok barangnya terbatas mungkin karena banyak pemesanan juga dari distributornya," ujarnya

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: