News

Mengenal Lambang dan Maskot Resmi Piala Dunia U17 2023 Indonesia

fin.co.id - 22/09/2023, 16:09 WIB

Karakter Badak Jawa bernama Bacuya diperkenalkan sebagai maskot resmi Piala Dunia U-20 2023 di Kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Minggu (18/9/2022). (ANTARA/Shofi Ayudiana)

Ini merupakan pertama kalinya Indonesia menjadi tuan rumah turnamen FIFA dan Piala Dunia U-17 FIFA pertama yang diadakan di Asia Tenggara.

Turnamen ini juga menjadi turnamen FIFA pertama yang diadakan di kawasan tersebut sejak Piala Dunia Futsal FIFA 2012 di Thailand dan merupakan Piala Dunia U-17 FIFA keenam yang diselenggarakan di Asia.

Pemilihan Indonesia

Turnamen ini sedianya menjadi kali kedua Peru menjadi tuan rumah turnamen FIFA, setelah sebelumnya menyelenggarakan Kejuaraan Dunia U-17 FIFA 2005. 

Namun, setelah diskusi yang ekstensif antara Federasi Sepak Bola Peru dan FIFA tentang ketidakmampuan tuan rumah Peru dalam menyelesaikan infrastruktur yang diperlukan.

Maka dari itu Peru mengundurkan diri sebagai tuan rumah pada 3 April 2023, sementara FIFA segera menunjuk tuan rumah baru pada waktunya.

FIFA secara resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah baru yang diyakini sebagai kompensasi atas hilangnya hak tuan rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2023 yang diberikan kepada Argentina.

Ini merupakan pertama kalinya Indonesia tampil di Piala Dunia U-17 dan menjadi negara Asia Tenggara pertama sebagai tuan rumah ajang ini.

Turnamen ini juga menjadikan Indonesia negara Asia Tenggara pertama yang lolos ke seluruh tiga Piala Dunia sepak bola putra gelaran FIFA; dalam dua keikutsertaan sebelumnya di ajang FIFA mereka tampil di Piala Dunia FIFA 1938 dan Kejuaraan Dunia Remaja FIFA 1979 (sekarang Piala Dunia U-20).

 

Admin
Penulis
-->