Regional

Jadi Korban Begal Lalu Lapor Polisi, Pria Ini Malah Ditangkap, Begini Ceritanya

fin.co.id - 20/08/2022, 14:14 WIB

Ilustrasi.

Agung melancarkan aksinya dengan cara merusak pintu belakang warung untuk masuk ke dalam.

Aksi Agung diketahui oleh RZ yang saat tersebut sedang berada di dalam kamar.

Curiga mendengar suara, korban RZ kemudian mengambil senter dan parang.

(BACA JUGA: Kemenkopolhukam Kawal Kasus Aseng Bunuh Purnawirawan TNI Sampai Tuntas)

Saat keluar dari kamar, dirinya melihat seorang pria tengah jongkok di meja kasir dan berusaha merusak laci meja.

RZ kemudian berteriak dan mendekati pria tersebut. Pelaku yang masuk ke dalam warung kemudian kaget dan mencoba melarikan diri.

Naas saat mencoba melarikan diri, RZ lebih dulu mengayunkan senjata yang dipegangnya hingga mengenai punggung pelaku.

Ternyata ada teman pelaku berjumlah 3 orang, pelaku kemudian melarikan diri menggunakan 2 unit sepeda motor.

(BACA JUGA: Pendaki Asal Portugal Tewas Terjatuh di Jurang Gunung Rinjani)

Korban pun melaporkan peristiwa tersebut ke Mapolsek Ratu Agung atas dugaan tindak pidana percobaan pencurian.

Sementara, dalam keadaan terluka Agung kemudian pulang ke kediamannya di Sumur Dewa menggunakan sepeda motor.

Agung yang dalam keadaan terluka akibat senjata tajam kemudian dilarikan ke rumah sakit.

Takut akan pertanyaan pihak keluarga atas kondisi luka yang dialami dirinya, Agung kemudian panik hingga kemudian merekayasa skenario pembegalan yang dialaminya.

(BACA JUGA: Perahunya Terbalik, Daeng Riboko 10 Hari Bertahan Hidup di Tengah Lautan)

Pihak keluarga pun melaporkan peristiwa yang menimpa Agung tersebut ke Mapolsek Selebar.

Admin
Penulis
-->