Sepakbola

Pernah Bobol Gawang Courtois, Ini Karier Lengkap Michael Krmencik yang Punya Market Value Rp26 Miliar

fin.co.id - 23/06/2022, 15:19 WIB

Michael Krmencik saat masih membela klub asal Belgia Club Brugge.

(BACA JUGA: Resmi Dikenalkan Persija Jakarta, Harga Pasaran Terbaru Michael Krmencik Malah Menukik)

Pada musim 2011/2012, Michael Krmencik diberi kepercayaan untuk bermain ke tim utama sekaligus debut bersama Viktoria Plzen.

Akan tetapi perjuangan Michael Krmencik untuk bisa menjadi striker utama sangatlah berdarah-darah.

Lantaran Michael Krmencik kerap dipinjamkan ke sejumlah klub yang masih berada di kawasan Republik Ceko.

Michael Krmencik pernah dipinjamkan ke Banik Sokolov (2012) dan turut mengemas 12 penampilan serta satu gol.

(BACA JUGA: Piala Presiden 2022: Persija 'Dibantai' Rans 1-5, Asisten Pelatih Minta Maaf)

Lalu Michael Krmencik juga dipinjamkan ke Zenit Caslav (2012-2013). Dirinya mengemas 20 penampilan dan satu gol.

Michael Krmencik sempat pula bermain untuk Vlasim (2013) dan membuat 12 penampilan dengan mencetak satu gol.

Banik Ostrava (2014) juga sempat mendapatkan jasa Michael Krmencik. Sang striker mengemas 11 penampilan dan dua gol.

Kemudian pada 2014-2015, Michael Krmencik dipinjamkan ke Dukla Prague. Dirinya membuat delapan gol dari 25 penampilan.

(BACA JUGA: Cak Imin Sindir Yenny Wahid: Bikin Partai Sendiri Aja Gak Lolos, Ngapain Ikut-Ikut Ngatur PKB? )

Barulah sejak 2015/2016 hingga 2019/2020 Michael Krmencik bermain untuk Viktoria Plzen dengan membuat 45 gol dari 91 penampilan di semua kompetisi.

Tantangan baru muncul ketika Club Brugge menyodorkan kontrak pada Michael Krmencik tepatnya musim 2020/2021.

Meski begitu kualitas Michael Krmencik tampaknya masih dipertanyakan karena dirinya kerap dipinjamkan ke klub lain usai gabung Club Brugge.

Bersama Club Brugge (2020-2022), Michael Krmencik hanya mengemas tiga gol dari 15 penampilan di semua kompetisi.

Admin
Penulis
-->