Viral

Roy Suryo Dituding Rasis, Ngeledek Pawang Hujan dengan Ilustrasi Monyet, Netizen Geram: Hapus Gelar Ningratmu

fin.co.id - 23/03/2022, 22:15 WIB

Postingan Roy Suryo di Twitter yang mengilustrasikan aksi pawang hujan dengan gambar seekor monyet

(BACA JUGA: Saling Sindir: Tak Terima Disebut Panci, Roy Suryo Sebut Prastowo Yustinus Seperti Buzzer Bani Kendil)

Dia menulis: Memang sungguh keji, seorang mantan menteri di era @SBYudhoyono menyamakan sesama anak bangsa dgn Monyet. Hinaan ini lebih keji dari sekedar tuduhan menggondol aset negara yaitu ‘panci’ dll. Karena menyamakan manusia dgn binatang itu sdh keterlaluan."

Akun Rya Wiedy @RyaWiedy pun ikut berkomentar. "Konsekuensi hidup di negara multikultur adl melihat bny hal BERBEDA dan menerima sbg hal yg biasa tanpa menjustifikasi kurang & lebihnya. Kl seorang Roy Suryo tidak paham soal beginian, ngga' guna pamer ijasah & KTM UGM. *Aku diblokir sm dia," cuitnya. 

Warganet tidak terima atas postingan Roy Suryo yang terkesan menghina dan merendahkan orang lain.  

(BACA JUGA: Roy Suryo Ungkap Pernyataan Megawati Soal 'Merebus', Benar 100 Persen, Ambyar)

"Roy Sukro udah keterlaluan, gara2 pawang hujan Rara pakai pukul2 panci sekarang Sukro bertindak rasis," timpal akun Firza Husain @firzahusainInc.

Akun Rio Permana @RioPerm35723181 menulis: "Bisa jadi monyet lebih mulia dari dia, setidaknya tingkah polah monyet masih jenaka. Sedangkan tingkah polah nya sungguh2 sangat menjijikkan, segala perabotan milik negara dibawa  yg totalnya ribuan item, sungguh2 sifat serakah melebihi monyet bukan?"

Netizen juga menyinggung trah darah biru Roy Suryo yang kental dengan budaya klenik.

(BACA JUGA: Minyak Goreng Mei Dievaluasi, Roy Suryo: Baru Pertengahan Maret 2022, Pemerintah Sudah Kalah )

"@KRMTRoySuryo2 yg ditubuhnya mngalir deras darah biru trah mulia masyarakat Jawa tp mengolok2 keberadaan pawang hujan. Padahal dlm lingkungan budayanya klenik justru sgt kental... Malu sama darahmu @KRMTRoySuryo2," urai akun Son Goku @AnggoroWok.

Akun Sherly @neng_di2 menambahkan: "Saya kira gambar Komik_merahputih mirip dgn anda, tapi lebih lucu dan cerdas dari pada Anda @KRMTRoySuryo2."

Ada pula netizen yang mengingatkan agar Roy Suryo menjaga adab dalam berpolitik. 

(BACA JUGA: Roy Suryo Sentil Jokowi yang Gelar Ritual Kendi: Saya Tidak Melihat Ada Doa Bersama di IKN)

"Jaga kesopanan dan etika mu Pak Roy @KTMTRoySuryo2. Jaga adab mu dalam berpolitik! Tanya: Jika ada yang membuat karikatur diri mu dalam bentuk 'Monyet', apakah saya boleh membagikannya di medsos? tanya aku Lady Zeebo @Lady_Zeebo.

Seperti diberitakan, Roy Suryo membuka jejak digital pawang hujan, Rara Istiani Wulandari yang melakukan ritual mengendalikan hujan di MotoGP Mandalika 2022 pada Minggu 21 Maret 2022 lalu. 

Admin
Penulis
-->