Terkini

Pilihan


Juragan 99 Bilang Omzet MS Glow Rp600 Miliar per Bulan, Istrinya Klaim Hoax: Aku Aminin Aja, Kunfayakun

Juragan 99 Bilang Omzet MS Glow Rp600 Miliar per Bulan, Istrinya Klaim Hoax: Aku Aminin Aja, Kunfayakun

Pemilik skincare lokal MS Glow, Gilang Widya Pramana alias Juragan 99, mengeklaim omzet produk skincare-nya mencapai Rp600 miliar per bulan.-instagram @juragan_99-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Shandy Purnamasari, istri dari Gilang Widya Pramana alias Juragan 99, mengatakan omzet bisnis produk kecantikan MS Glow senilai Rp600 miliar per bulan hanyalah asumsi perhitungan bukan angka yang sebenarnya.

"Pernyataan tersebut jelas menjelaskan asumsi perhitungan, bukan pernyataan pendapatan fix. Jadi kurang tepat menurut saya jika kita jadikan acuan untuk menghakimi, kayaknya kita perlu memilah dan membaca hati-hati," ujar Shandy, dikutip dari unggahan Instagram Story @shandypurnamasari, dikutip Jumat, 25 Maret 2022.

(BACA JUGA:Jet Pribadi Juragan 99 Terungkap, Pengamat Bilang, Kemungkinan Cuma Sewa atau Charter)

Sebelumnya disebutkan bahwa MS Glow berhasil menjual 2 juta produk per bulan selama pandemi COVID-19.

Harga produk MS Glow sendiri berkisar Rp50.000 hingga Rp150.000, sementara untuk harga paket adalah Rp300.000.

Kemudian jika dipukul rata-rata penjualan Rp300.000 dikalikan Rp2 juta, maka penghasilan MS Glow mencapai Rp600 miliar per bulan.

Omzet Rp600 miliar yang diterima oleh MS Glow kini menjadi perbincangan hangat warganet. Shandy pun mengaminkan dan berharap hal tersebut benar.

(BACA JUGA:Masha Allah! Gilang Juragan 99 Berikan Jam Tangan Rolex Seharga Rp1 Miliar ke Gurunya: Semoga Bisa Ingatkan Waktu Sholat)

"Ya udah karena dibikin hoax 600m, kuaminkan aja jadi doa, kunfayakun," kata Shandy.

Sebelumnya, Gilang selaku pemilik MS Glow mengeklaim produknya masuk kategori skincare lokal yang penjualannya tertinggi di Tanah Air. MS Glow, menurut dia, telah mencatat pejualan tertinggi di marketplace.

Juragan 99 mengungkapkan hingga saat ini MS Glow berhasil menjual 2 juta produk per bulan. Ia mengucap syukur karena di era pandemi Covid-19 ini nama MS Glow bisa ekspansi.

Dari produk yang berhasil terjual dalam sebulan itu, ia mengklaim omzet penjualan MS Glow menembus Rp600 miliar per bulan atau bisa mencapai Rp7,2 triliun dalam satu tahun.

(BACA JUGA:Gilang Juragan 99 Menang Lelang Jam Tangan Rolex Diangka Rp1 Miliar, Taqy Malik Heran: Benar-benar Merinding!)

"Dua juta kalikan harga produk yang mulai dari Rp50.000-Rp150.000, paket Rp300.000. Anggap saja Rp300.000 kali dua juta, itu Rp600 miliar per bulan," ucap Juragan 99.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizky Agustian

Tentang Penulis

Sumber: