Viral ASN Pamer Kaos Nomor Punggung 2, PJ Wali Kota Bekasi Siap Dipanggil Bawaslu

Viral ASN Pamer Kaos Nomor Punggung 2, PJ Wali Kota Bekasi Siap Dipanggil Bawaslu

Penjabat (PJ) Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad-Dokumen Istimewa-

BEKASI, FIN.CO.ID - Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi viral, usai foto sambil memamerkan kaos olahraga dengan nomor punggung 2.

Viralnya foto ASN di media sosial, membuat Pemkot Bekasi dianggap mendukung salah satu calon pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres).

Merespon hal itu Penjabat (PJ) Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhamad mengatakan telah mengingatkan seluruh ASN untuk berhati hati saat melakukan sesuatu.

"Setiap forum itu menyampaikan kehati hatian, bahkan setiap berfoto kita selalu dengan tangan, tidak pernah menunjukkan gesture," kata Gani Muhamad, Rabu 3 Januari 2024.

BACA JUGA :

Viralnya foto tersebut menjadi evaluasi Pemkot Bekasi, serta akan dilakukan pemeriksaan, guna memastikan apakah ada unsur kesengajaan atau tidak.

"Tentu kami sambil melakukan evaluasi dan cek n ricek, kalau memang ada unsur-unsur kesengajaan, ada unsur-unsur yang disaat dilapangan saya tidak tahu, tentu ini menjadi pendalaman, tentu ini menjadi sanksi tegas yang harus diterapkan," jelasnya.

Apabila Pemkot Bekasi mendapat panggilan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Gani Muhamad memastikan akan datang untuk memberi klarifikasi.

"Saya menghargai apa yang disampaikan dan saat ini kita tunggu Bawaslu untuk melakukan tugasnya dan nanti masing-masing dari kami, dan kami juga sudah proaktif untuk minta dipanggil untuk bisa memberikan klarifikasi," kata Gani Muhamad.

Dirinya menyatakan siap mendapatkan sanksi tegas, apabila Bawaslu menemukan pelanggaran yang berkaitan dengan foto ASN Pemkot Bekasi tersebut.

BACA JUGA :

"Oh iya pasti, kalo memang terbukti dan Bawaslu menemukan ada unsur kesengajaan yah, biarkan Bawaslu bekerja dengan profesional, melakukan tugasnya, nah itu kami tentu akan menindak hal tersebut," ucapnya.

Sebelumnya viral di Media Sosial (Medsos), sejumlah ASN Pemkot Bekasi berfoto di lapangan sambil memamerkan kaos olahraga bernomor punggung 2.

Nampak dalam foto yang fin.co.id terima, sebanyak 5 ASN Pemkot Bekasi yang membentangkan kaos olahraga bernomor punggung 2 ke kamera.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: