Pebisnis Wajib Tahu! WhatsApp Business Mirip e-Commerce, Bisa Pesan Makanan, Beli Tiket Sampai Pilih Kursi

Pebisnis Wajib Tahu! WhatsApp Business Mirip e-Commerce, Bisa Pesan Makanan, Beli Tiket Sampai Pilih Kursi

WhatsApp Business Mirip e-commerce-fin/WhatsApp-

Tak hanya itu, WhatsApp Business juga memperkenalkan mitra pembayaran baru. Untuk sementara ini khusus pelanggan di India.

WhatsApp Business memperkenalkan lebih banyak metode pembayaran. Dimana pelanggan dapat membayar melalui jaringan Antarmuka Pembayaran Terpadu berbasis UPI - WhatsApp Pay tanpa harus keluar dari aplikasi. 

Meta WhatsApp Business bekerja sama dengan gateway pembayaran Razorpay dan PayU. Sehingga pengguna bisa membayar melalui aplikasi UPI lain. Seperti debit dan kartu kredit.

Dukungan pembayaran ini, dinilai dapat meningkatkan pendapatan. Karena semakin banyak pengguna berbelanja melalui WhatsApp Business, maka kian menarik lebih banyak transaksi bisnis. 

Tidak menutup kemungkinan ke depan Platform WhatsApp Business juga akan merambah Indonesia dengan pilihan belanja yang bervariatif. 

Saat ini, WhatsApp Business menjadi sumber pendapatan penting bagi WhatsApp. Dimana WA tidak membebankan biaya langsung kepada pengguna melalui langganan. Selain itu, WhatsApp Business juga tidak berencana menayangkan iklan di ruang chatting.

BACA JUGA:


WhatsApp Business Mirip e-commerce-fin/WhatsApp-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizal Husen

Tentang Penulis

Sumber: