Ferdy Sambo Kasih Uang ke Bripka Ricky Rizal Usai Brigadir J Tewas: Karena Kalian Sudah Menjaga Ibu

Ferdy Sambo Kasih Uang ke Bripka Ricky Rizal Usai Brigadir J Tewas: Karena Kalian Sudah Menjaga Ibu

Bripka Ricky Rizal saat menjalani rekonstruksi kasus Brigadir J. (tangkapan layar TV Polri)--

JAKARTA, FIN.CO.ID- Eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo disebut-sebut memberikan uang kepada para tersangka kasus pembunuhan Brigadir Yoshua atau Brigari J. 

Uang itu diberikan usai Yoshua tewas ditembak di rumah dinas Duren Tiga, Jakarta Selatan. Hal ini pernah diungkapkan oleh pengacara Deolipa Yumara saat masih menjadi pengacara Bharada E. 

Kabarnya, uang yang diberikan mulai dari Rp500 juta hingga Rp1 miliar. 

Menanggapi itu, pengacara Bripka Ricky Rizal Wibowo, Erman Umar mengatakan, klienya tidak menerima uang tersebut. 

Erman mengatakan, uang pemberian Ferdy Sambo itu diberikan tiga hari setelah kejadian penembakan Brigadir J, namun bukan uang pembunuhan Brigadir J, tetapi uang atas kerjanya menjaga Istri Ferdy Sambo.

"Uang tersebut bukan terkait Brigadir J, tetapi uang pemberian Ferdy Sambo atas kerjanya menjaga istrinya, Putri Candrawathi," ujar Erman di Mabes Polri, Kamis 8 September 2022. 

(BACA JUGA:Hasil Tes Kebohongan Ferdy Sambo dan Putri Tidak Diumumkan ke Publik, Ini Alasan Mabes Polri)

(BACA JUGA:Pengacara Sebut Ricky Rizal Korban Skenario Ferdy Sambo: Dia Pantas sebagai Saksi Bukan Tersangka)

Erman mengatakan, pemberian uang itu ada dalam berita acara pemeriksaan atau BAP. 

Dalam BAP itu disebutkan bahwa bukan terkait pembayaran masalah penembakan Brigadir J.

"Ini kan setelah skenario, Pak Sambo menyampaikan bahwa 'Ini ada uang' tetapi kalimatnya dalam BAP yang saya baca itu 'Karena kalian sudah menjaga ibu'," kata Erman.

Erman menjelaskna bahwa uang itu dikasih oleh Ferdy Sambo 3 hari setelah kejadian pembunuhan Brigadi J. 

"3 hari. Mungkin setelah diperiksa-diperiksa itu ya. Karena itu setelah kejadian bukan sebelum kejadian. Kalau sebelum kejadian pasti ada mens rea dong karena terima duit," ucap Erman.

Namun, uang itu diambil lagi oleh Ferdy Sambo. Seolah Sambo menunggu perkembangan kasus.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: