Buntut Ulah Dandy Satrio, Rafael Alun Minta Maaf ke Keluarga David, PBNU dan GP Ansor

Rabu 01-03-2023,19:05 WIB
Reporter : Khanif Lutfi
Editor : Khanif Lutfi

Rafael Alun Minta Maaf ke Keluarga David, PBNU dan GP Ansor - Buntut aksi penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satrio, sang ayah yang merupakan mantan pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo meminta maaf.

Rafael Alun yang merupakan ayah Dandy Satrio meminta maaf kepada keluarga David Ozora.

Permohonan maaf Rafael Alun disampaikan setelah menjalani klarifikasi soal Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

BACA JUGA:Kemenkeu Tolak Permohonan Pengunduran Diri Rafael Alun Trisambodo Sebagai PNS, Ini Alasannya

"Sekali lagi saya sampaikan permohonan maaf kepada keluarga bapak Jonathan, kepada keluarga besar PBNU dan keluarga besar GP Ansor," kata Rafael Alun, Rabu 1 Maret 2023.

Rafael Alun berharap agar David yang menjadi korban penganiayaan Dandy Satrio bisa segera pulih dan kembali sehat.

"Saya tetap mendoakan untuk ananda David supaya ananda David agar segera sembuh, pulih kembali seperti sedia kala," ujarnya.

Hanya saja ketika ketika terkait agenda klarifikasi dengan KPK, Rafael Alun enggan memberikan komentar soal klarifikasi LHKPN-nya dengan KPK.

BACA JUGA:DPR RI Dukung KPK Garap Rafael Alun Trisambodo Terkait Harta Rp56 Miliar

Diketahui, Komisi Pemberantasan Korupsi memanggil Rafael Alun untuk klarifikasi terkait ketidaksesuaian harta kekayaan miliknya.

Yakni kekayaan Rafael Alun yang mencapai Rp56 miliar dengan jabatannya sebagai pegawai eselon III Ditjen Pajak Kemenkeu.

Nama Rafael Alun Trisambodo menjadi perhatian publik setelah putranya, Mario Dandy Satrio (MDS), menjadi tersangka atas kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora yang merupakan anak seorang Pengurus Pusat Gerakan Pemuda Ansor Jonathan Latumahina.
.

Kategori :