"Pelaku lain juga memegang senjata tajam jenis celurit, datang dan langsung membacok korban kerah dada sebelah kiri," jelasnya.
Tidak hanya ke bagian dada saja, pelaku juga nekat membacok bagian betis kaki sebelah kiri korban hingga IN terkapar di jalan raya.
"Korban langsung bangun dan pergi meninggalkan sepeda motor, lalu pelaku seketika langsung membawa sepeda motor korban," tuturnya.
Usai ditinggal, korban langsung mencari pertolongan warga setempat dan kemudian korban dibawa ke klinik Perum Kirana Cibitung.
BACA JUGA: Solar Langka, Petani Kabupaten Bekasi Gelar Unjuk Rasa di SPBU
BACA JUGA:3 Tukang Parkir di Bekasi Ditangkap, Gegara Meresahkan Pengendara dan Masyarakat
Akibat kejadian tersebut, korban menderita luka robek pada jari kiri, dada sebelah kiri dan kaki sebelah kiri.
Kompol Sutrisno menegaskan, saat ini Polsek Cikarang Barat tengah melakukan Penyelidikan dan memburu keempat pelaku yang melakukan pembegalan itu.