News

Data yang Dibocorkan Hacker Bjorka Valid? Ini Kata Kepala BSSN

fin.co.id - 13/09/2022, 16:52 WIB

Profil Hacker Bjorka

Pada hari ini, akun terbarunya @bjorkanesian lagi-lagi telah ditangguhkan Twitter. 

Sebelum akunnya ditangguhkan, Bjorka mengutip salah satu berita di media online yang berjudul ‘Jokowi Bentuk Tim Khusus Respons Serangan Bjorka’. Dia pun berseloroh seraya menawarkan bantuan.

(BACA JUGA: Jokowi Bentuk Tim Khusus Atasi Kebocoran Data, Bjorka Tak Gentar: Butuh Bantuan Saya Pak?)

"Do you need my help to solve this problem sir? — apakah Anda membutuhkan bantuan saya untuk menyelesaikan masalah ini pak?" tanya Bjorka.

Di cuitan selanjutnya, Bjorka menantang pemerintah Indonesia untuk segera menggerebeknya.

“Me chillin waiting to be raided by the Indonesian gov — saya menunggu dengan digerebek oleh pemerintah Indonesia," lanjutnya.

Sebelumnya Presiden Jokowi membentuk tim khusus untuk menindak lanjuti serangan-serangan siber yang diterima salah satunya Hacker Bjorka.

(BACA JUGA: Bjorka Beraksi Lagi Klaim Bocorkan Data Ketum PSSI, Terungkap Iwan Bule Belum Vaksin Booster? )

Menteri Komunikasi dan Informatika Jhonny G Plate mengatakan Jokowi membentuk tim khusus setelah pemerintah menggelar rapat di Istana Kepresidenan pada Senin, 12 September 2022.

Dalam rapat tersebut Johhny G Plate mengatakan data yang dibocorkan oleh Bjorka merupakan data yang bersifat umum.

"Di rapat dibicarakan ada data-data yang beredar oleh Bjorka tetapi data-data itu adalah data-data yang sudah umum, bukan data-data spesifik dan bukan data yang ter-update sekarang, sebagian data yang lama untuk saat ini," ungkap Johnny ditulis pada Selasa, 13 September 2022.

Johnny pun menyebutkan nama-nama  tim khusus yang telah disiapkan Jokowi.

(BACA JUGA: Bjorka Klaim Bobol Data Pemerintah, Respon Polri Sangat Mengejutkan )

"Hanya tim lintas kementerian/ lembaga dari BSSN, Kominfo, dan BIN tentu akan berkoordinasi untuk menelaah secara mendalam," tambahnya.

Pemerintah membentuk tim khusus, demi melakukan asesmen dan menjaga kepercayaan publik.

Admin
Penulis