Hanya Bisa Menunduk, Oknum Guru Tampar Murid Sebanyak Lima Kali

Hanya Bisa Menunduk, Oknum Guru Tampar Murid Sebanyak Lima Kali

Diduga seorang oknum guru saat menampar muridnya di dalam kelas. Foto : tangkapan layar Dian/sumeks.co--

PRABUMULIH, FIN.CO.ID -- Media sosial (medsos) kembali dihebohkan dengan adanya kejadian yang diduga seorang oknum guru menampar anak muridnya.

Peristiwa itu terjadi di salah satu sekolah menengah kejuruan (SMK) swasta di kota Prabumulih.

Dalam video yang sudah beredar luas itu memperlihatkan seorang guru berjilbab warna gelap dan baju berwarna putih sedang menampar pipi siswa laki-laki di ruang kelas.

(BACA JUGA:Viral! Fadli Zon Bersama Terduga Teroris Angga Dimas Pershada, Netizen: Gerindra Jangan Diam Saja )

“Tu, dua, tiga, empat, limo,” ujar perempuan berkerudung dalam video itu sambil melayangkan tangannya ke pipi seorang siswa laki-laki.

Terlihat, siswa tersebut hanya hanya mampu berdiri tegak dan pandangan menunduk ke bawah saat ditampar oleh perempuan itu.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Prabumulih, Ahmad Kusron dikonfirmasi mengaku baru mengetahui perihal video viral dari awak media.

(BACA JUGA:Viral Video Emak-emak Nekat Bakar Bendera Merah Putih Sampai Ludes, Warganet: Ketangkep Nangis Nanti!)

“Saya baru tahu,” akunya.

Namun sayangnya, dia enggan berkomentar banyak terkait hal itu.

“Kami tidak bisa berkomentar banyak, karena hal itu merupakan wewenang provinsi,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Prabumulih, Kusron, mengaku sangat menyesalkan adanya peristiwa tersebut.

(BACA JUGA:Viral di Twitter! Boneka Susan Sekarang Sudah 'Gede', Begini Penampakannya)

“Tidak sesuai dengan kode etik seorang guru yang tugasnya mengajari tapi harus mendidik, melatih dan membimbing dengan penuh kesabaran,” tegasnya, Selasa, 15 Maret 2022.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: sumeks.co