Teknologi

Review POCO M4 Pro HP Murah Spek Gak Murahan! Cek Ulasan Lengkapnya di Sini

POCO M4 Pro - Perusahaan smartphone POCO merilis seri Poco M4 Pro untuk kelas menengah. Bahkan ponsel ini dikabarkan akan menjadi favorit pada kelasnya. Harga ponsel yang terjangkau akan menarik untuk dibawa pulang.

Dirilis bulan Maret tahun lalu, saat ini POCO M4 Pro masih sangat layak untuk diandalkan. Spesifikasinya pun cukup unggul dibanding para pesaingnya yang lebih muda.

POCO M4 Pro akan cocok untuk Anda yang memiliki budget Rp 2 jutaan sampai Rp 3 jutaan.

Di dapur pacunya POCO M4 Pro mengandalkan MediaTek Helio G96, salah satu seri prosesor terbaru tahun 2022. Dukungan memori 6/128GB dan 8/256GB juga tersedia dan bisa Anda pilih sesuai kebutuhan.

Soal penampilan, POCO M4 Pro juga masih jadi salah satu yang terbaik di kelasnya. HP ini sudah menggunakan layar AMOLED 6,43 inci yang mampu manghadirkan resolusi FHD+ dan refresh rate 90Hz.

Bagian kamera juga wajib Anda perhatikan. POCO M4 Pro mengandalkan tiga buah kamera dengan sensor wide angle 64MP, ultrawide angle 8MP, dan macro 2MP. Di bagian depan, ada kamera 16MP wide angle untuk kebutuhan selfie.

Untuk menyempurnakan semuanya, POCO M4 Pro dibekali baterai 5.000 mAh yang sudah didukung fast charging 33W. 

Semua spesifikasi yang ada itu jelas sangat menarik. Lalu, berapa harga HP POCO M4 Pro?

Di bulan Juli 2023 ini harga HP POCO M4 Pro secara resmi sudah dipangkas. Varian 6/128GB turun menjadi Rp 2.799.000, sementara varian 8/256GB menjadi Rp 3.299.000. 

Untuk lebih jelasnya, mari simak detail spesifikasi dan harga HP POCO M4 Pro berikut ini.

Spesifikasi dan Harga HP POCO M4 Pro

1.  Layar

Menggunakan layar 6,43 inci1080 x 2400 pixel (FHD+) AMOLED Dot DisplayRefresh rate 90Hz.

2.  Chipset & OS

Menggunakan Prosesor MediaTek Helio G96GPU Mali-G57Android 11,MIUI 13 for POCO

3.  Memori

Menggunakan memori 6GB RAM + 128GB ROM8GB RAM + 256GB ROM Expendable RAM 3GB MicroSD sampai 1TB.

4.  Kamera Utama

Triple camera 64MP, f/1.8, 26mm (wide); 8MP, f/2.2, 118˚ (ultrawide); 2MP, f/2.4, (macro) Perekaman video 1080p@30fps.

5.  Kamera Depan

Single camera 16MP, f/2.5, (wide) Perekaman video 1080p@30fps.

6.  Baterai

Memakai baterai 5.000 mAh33W Pro fast charging.

7.  Kelengkapan

Dual SIM,USB Type-CNFC Tahan debu dan cipratan air (IP53),Audio jack 3,5 mm.

8.  Harga

Harga 6/128GB : Rp 2.999.000 Rp 2.799.000,

8/256GB : Rp 3.499.000 Rp 3.299.000.

Untuk harga biasa nya di pengaruhi juga oleh promo promo dari beberapa e Commerce yang berbeda beda.

itu dia rincian spesifikasi beserta daftar harga HP POCO M4 Pro di bulan Juli 2023

Kelebihan Poco M4 Pro 5G

• Desain, smartphone ini tampilan beda yang berani. Desain yang mirip dengan versi sebelumnya ini memiliki perbedaan yaitu list silver yang mengelilingi kamera utama. Bodi yang menggunakan plastik polikarbonat dan tombol ponsel ini terdapat di sisi bagian kanan. Tombol tersebut terdiri dari tombol power dan pengatur volume.

• Tampilan layar, layar ponsel ini memang sama dengan pendahulunya tapi memiliki ukuran yang bertambah lebar. Kualitas warna yang dimiliki ponsel ini cukup cerah dan tajam. Juga dapat mengatur temperatur warna yang diinginkan. Tingkat kecerahan saat sunlight display dinyalakan puncak kecerahannya tembus 510 nit.

• Performa, dapur pacu yang dimiliki ponsel ini merupakan kelas menengah. Namun, performa yang dihasilkan cukup stabil dan lancar.

Demikian rincian mengenai spesifikasi dari Poco M4 Pro. Dengan harga yang terjangkau seharusnya smartphone ini akan menjadi yang paling diminati pada pasar nusantara. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi rekomendasi bagi Anda.

Admin
Penulis