Wajahnya Tersebar di Media Sosial, Pelaku Jambret HP Bekasi Ditangkap Korban Saat Makan di Warung Soto Ayam

Wajahnya Tersebar di Media Sosial, Pelaku Jambret HP Bekasi Ditangkap Korban Saat Makan di Warung Soto Ayam

Pelaku saat melakukan penjambretan handphone korban-Dokumen Istimewa-

Wajahnya Tersebar di Media Sosial, Pelaku Jambret HP Bekasi Ditangkap Korban Saat Makan di Warung Soto Ayam

Pelaku jambret handphone (HP) berhasil ditangkap oleh korban usai beraksi wilayah Pondok Ungu Permai, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Kamis (18/5).

Berdasarkan video yang fin.co.id dapat, pelaku jambret ditangkap saat sedang berada di warung tenda soto ayam berwarna kuning.

Nampak dengan pasrah, pelaku yang menggunakan kaos berwarna putih digiring oleh warga dan korban keluar dari tenda.

Kanit Reskrim Polsek Bekasi Utara, Iptu Saputra mengungkapkan, pelaku penjambretan HP ditangkap langsung oleh korban usai memeriksa rekaman kamera cctv.

BACA JUGA:


"Pelaku dinkenali rekan korban melalui cctv dekat TKP, pas pelaku lagi makan di tangkap oleh korban dan warga," ungkap Iptu Saputra, Jumat 19 Mei 2023.

Menurutnya, pelaku penjambretan HP yang berhasil ditangkap oleh korban dan warga berinisial MI dan masih berusia 20 Tahun

Iptu Saputra menjelaskan, satu pelaku yang turut membantu dalam proses penjambretan HP belum berhasil ditangkap.

"Iya (pelaku lain belum di tangkap), masih kami kembangkan," ucapnya.

BACA JUGA:


Saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, serta melakukan pengejaran terhadap salah satu pelaku yang belum tertangkap.

Diketahui sebelumnya, aksi penjambretan HP terekam kamera CCTV dan wajah pelaku langsung tersebar di media sosial instagram.

Dua pelaku penjambretan sudah memantau situasi di sekitar lokasi, hingga akhirnya nekat mengambil HP korban yang tengah nongkrong di atas sepeda motor.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bekasi Terkini (@bekasi.terkini)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: