Viral Bendera Merah Putih Jadi Keset, Polisi: Usut Tuntas

Viral Bendera Merah Putih Jadi Keset, Polisi: Usut Tuntas

Bendera Merah Putih dijadikan keset--(Tangkapan Layar)

Roem menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara yang bersangkutan adalah orang sipil yang dibantukan sebagai petugas kebersihan di subsektor tersebut.

Hanya saja, lanjut Kombes Roem, yang bersangkutan mengenakan kaos polisi.

Roem mengatakan, pihaknya sedang membawa pria dalam video tersebut dari Polseksubsektor Wakate menuju Polres SBT.

Pria dalam video itu, jelasnya, akan dimintai keterangan lebih lanjut.

(BACA JUGA:Viral! Prajurit TNI Ini 'Sentil' Pernyataan Effendi Simbolon: Saya Sebagai Bawahan Merasa Terhina)

"Jadi sebenarnya dia (pria dalam video) dibawa ke Polres ke untuk dimintai keterangan," pungkasnya.

Video bendera Merah Putih yang dijadikan keset itu viral di medsos berawal dari warga yang kesal.

Warga yang mengetahui langsung beramai-ramai mendatangi tempat tersebut dan merekam kejadiaan itu.

Geram atas perbuatan pria tersebut, video itu pun akhirnya disebarluaskan melalui media sosial.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: