Geruduk Fakulas Kedokteran Unila, Penyidik KPK Amankan Dua Koper Isinya...

Geruduk Fakulas Kedokteran Unila, Penyidik KPK Amankan Dua Koper Isinya...

Tim penyidik KPK usai melakukan penggeledehan di Gedung Dekanat Fakultas Kedokteran Universitas Lampung (Unila). -Dian Hadiyatna-Antara

BANDARLAMPUNG, FIN.CO.ID - Gedung Dekanat, Fakultas Kedokteran, Universitas Lampung (Unila) digeledah Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Penggeledahan dilakukan terkait kasus dugaan suap penerimaan mahasiswa baru tahun 2022 yang menjerat Rektor Unila Karomani.

Usai menggeledah Fakultas Kedokteran, Unila, tim penyidik KPK membawa dua koper.

(BACA JUGA:Tim Penyidik KPK Geruduk Unila )

(BACA JUGA:KPK Endus Hal Ini pada Kasus Suap Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Unila )

(BACA JUGA:Profil Rektor Unila Karomani yang Kena OTT KPK, Paling Kencang Teriak Radikalisme di Kampus)

Sambil membawa dua koper, delapan anggota tim penyidik KPK, penyidik KPK langsung bergegas menaiki kendaraannya.

Penggeledahan di Fakultas Kedokteran tersebut dilakukan penyidik KPK, Selasa, 23 Agustus 2022 sejak pukul 09.00 hingga 14.13 WIB. 

Sebanyak empat mobil berpelat nomor polisi Jakarta (B) telah terparkir di halaman Gedung Dekanat Fakultas Kedokteran Unila sejak pagi.

(BACA JUGA:Rektor Unila Ditangkap KPK, Muhammadiyah: Memalukan Bagi Dunia Pendidikan! )

(BACA JUGA:Rektor Unila Karomani Kerap Bicara Radikalisme, Felix Siauw: Aslinya Maling!)

"Ya itu, tim KPK tadi pukul 09.00 WIB sudah ada di sini dengan dikawal beberapa anggota kepolisian," kata Faeri, seorang petugas satpam di Fakultas Kedokteran dilansir Antara.

Dia pun tidak mengetahui secara pasti apa saja yang dilakukan tim penyidik KPK di dalam Gedung Dekanat tersebut sebab tidak diperbolehkan masuk.

"Kami tidak tahu ngapain saja mereka karena kami tidak boleh naik. Polisi juga tidak boleh naik, hanya berjaga," ujar Faeri.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: