FIN.CO.ID - Sutradara, Ernest Prakasa pilih kumpul keluarga dalam perayaan Imlek 2024.
Menurut Ernest Prakasa, Perayaan Imlek sebegai momen pelepas rindu dengan keluarga di tengah kesibukannya dalam dunia hiburan.
Sebagai informasi, Ernest Prakasa tengah merisi film komedi terbarunya berjudul Agak Laen' pada awal Februari 2024.
“Imlek ku cuma ngumpul sama keluarga, makan-makan,” kata Ernest dilansir dari ANTARA pada 10 Februari 2024.
BACA JUGA:
- Libur Panjang Isra Miraj-Imlek Bikin Happy, Titi DJ: Banjir Tawaran Manggung
- Tips Memilih Jeruk Santang Untuk Perayaan Imlek 2024
“Justru harus kumpul, sama papa-mama, sama sepupu-sepupu. Kumpul bareng,” katanya.
Sementara itu, Ernest Prakasa baru saja merilis film komedi “Agak Laen” yang dibintangi oleh empat komika Indonesia, yakni Indra Jegel, Boris Bokir, Oki Rengga, dan Bene Dion. Dalam film itu, Ernest berperan sebagai produser bersama Dipa Andika.
Menariknya, film “Agak Laen” telah tembus 2 juta penonton per 8 Februari 2024. Kini, Ernest akan kembali disibukkan untuk proses pra produksi film terbaru yang ditulis dan disutradarai oleh istrinya, Meira Anastasia bertajuk “Cinta Tak Seindah Drama Korea”.
Sejarah Imlek
Perayaan Imlek memiliki akar yang dalam dalam sejarah Tiongkok kuno. Menurut legenda, tradisi ini bermula dari perayaan untuk mengusir monster bernama "Nian" yang dikenal suka menyerang desa-desa dan memangsa penduduk.
Orang-orang pada zaman dahulu menyadari bahwa monster Nian takut pada warna merah, suara keras, dan cahaya.
Sejak itu, tradisi menyala kembang api, menggantung lentera merah, dan mengenakan pakaian merah menjadi bagian tak terpisahkan dari perayaan Imlek.
Simbolisme dan Tradisi
Perayaan Imlek penuh dengan simbolisme yang kaya. Selain warna merah yang melambangkan keberuntungan, ada pula angpao atau amplop merah yang berisi uang sebagai simbol keberuntungan dan harapan akan kesuksesan di tahun yang baru.
Selain itu, makanan khas Imlek seperti dumpling dan nian gao memiliki makna simbolis tertentu, misalnya dumpling melambangkan kemakmuran dan nian gao melambangkan kemajuan tahun demi tahun.
BACA JUGA:
- Makna Pemasangan Lampion di Vihara Dhanagun (Hok Tek Bhio) Bogor, Jelang Imlek 2024
- Ternyata Segini Kandungan Kalori Dalam Kue Keranjang Makanan Khas Imlek
Perayaan di Seluruh Dunia
Meskipun Imlek berakar di Tiongkok, perayaan ini telah menyebar ke berbagai belahan dunia yang memiliki komunitas Tionghoa yang signifikan.