Piala Dunia 2022 . 05/12/2022, 08:05 WIB

Piala Dunia 2022: 6 Fakta Spektakuler Ketika Inggris Hajar Senegal Hingga Lolos ke Perempat Final

Penulis : Admin
Editor : Admin

Penggawa tim nasional Inggris Jude Bellingham tampil jauh lebih dewasa ketimbang usianya ketika melawan Senegal ini.

Mengincar semifinal ketiga berturut-turut dalam turnamen besar, Inggris akan kembali ke Al Khor pada Sabtu untuk menghadapi Kylian Mbappe dan kawan-kawan yang mengalahkan Polandia 3-1 dalam hari yang sama.

BACA JUGA: Link Live Streaming 16 Besar Piala Dunia 2022: Prancis vs Polandia

Inggris yang runner-up Euro 2020 hanya memenangkan satu dari delapan pertemuan terakhir dengan Prancis, yang bisa menggagalkan mereka menjuarai Piala Dunia pertamanya dalam kurun 56 tahun terakhir.

Setelah awal sulit ketika bergerak lamban, skuad Inggris menunjukkan alasan mengapa Southgate begitu mempercayai mereka.

Senegal awalnya tidak menunjukkan rasa takut saat menguji ketenangan Inggris dalam menghadapi tekanan tinggi.

Senegal menyia-nyiakan peluang emas untuk memimpin ketika Harry Maguire malah memberikan bola kepada lawan.

BACA JUGA: Piala Dunia 2022: 4 Fakta Menggemparkan Argentina Pecundangi Australia Hingga Tembus ke 8 Besar

Tendangan voli Boulaye Dia dibelokkan oleh John Stones ke jalur Ismaila Sarr, namun tendangan jarak dekat dari penyerang Watford malah melebar dari gawang.

Dia merebut bola lepas untuk memaksa kiper Inggris Jordan Pickford melakukan penyelamatan yang bagus.

Dari sini pula permainan Inggris mencapai titik baliknya ketika mereka merebut keunggulan pada menit ke-38.

Bellingham berlari untuk menyambut umpan tajam Harry Kane ke area penalti Senegal. Dia lalu mengirimkan bola ke jalur berlari Henderson yang mengarahkan tendangan rendahnya melewati hadangan kiper Edouard Mendy.

BACA JUGA: Piala Dunia 2022: 7 Fakta Tersembunyi Belanda ke Perempat Final Usai Libas Amerika Serikat

Gol Henderson ini menjadi penyentak adrenalin Inggris yang kemudian menggandakan keunggulan beberapa detik sebelum jeda.

Bellingham menjadi katalisator dengan tekelnya yang tepat waktu dan umpan tajam kepada Foden yang merancang Kane menciptakan gol pertamanya dalam turnamen ini dengan finis yang klinis.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com