Tepat di bawah rusuk, dan dada kiri.
"Tanpa diketahui oleh saksi apa penyebabnya, antara korban dan terduga pelaku berkelahi, dan tiba-tiba korban kena tusukan senjata tajam," ungkap Sahril.
Rekan korban yang melihat kejadian itu sontak langsung membawa korban menggunakan sepeda motor menuju RSU Kabanjahe, untuk mendapatkan pertolongan.
Nahas, korban mengembuskan napas terakhirnya di rumah sakit.
"Setibanya di RSU Kabanjahe, korban ditangani secara medis oleh dokter jaga UGD. Sekitar 30 menit, sekira pukul 00.30 WIB korban dinyatakan meninggal dunia," kata Sahril.
Setelah itu, sambung Sahril, korban dibawa menuju rumah duka di Desa Lingga, untuk disemayamkan.
Sementara itu, pelaku melarikan diri ketika korban dibawa ke rumah sakit.
BACA JUGA: Pengamat Sebut Ada Pesan Tersembunyi Presiden Jokowi ke PJ Gubernur Heru Budi