Viral Perkataan Tak Sopan, Sekjen PBSI Tegas Beri Sanksi ke Yeremia Rambitan

Viral Perkataan Tak Sopan, Sekjen PBSI Tegas Beri Sanksi ke Yeremia Rambitan

Sekjen PBSI Muhammad Fadil Imran.-Twitter/@INABadminton-

(BACA JUGA:Ukir Sejarah Juarai Conference League, Jose Mourinho Tentukan Masa Depannya Bersama AS Roma)

Akan tetapi tidak disangka justru berbuntut pada aksi yang dinilai kurang sopan dari seorang atlet Indonesia.

"Dia bermaksud bercanda, tapi persepsi orang-orang berbeda. Kami akan berikan pemahaman mendalam ke dia soal etika," ujar Fadil.

Menurut Fadil Imran, atlet dirasa perlu diberi pembelajaran dalam menggunakan media sosial.

"Kami rasa ini pengingat karena dalam bermedia sosial juga butuh etika, agar dia tidak terpeleset lagi karena kesalahan yang sama," kata Fadil.

(BACA JUGA:5 Fakta Menggelegar AS Roma Juara Conference League Usai Gilas Feyenoord)

Bicara soal sanksi yang dijatuhkan PBSI, Fadil menjelaskan kalau teguran keras dari dirinya itu sudah merupakan hukuman yang cukup berat bagi Yeremia.

"Teguran dari Sekjen PBSI itu sudah merupakan sanksi yang cukup berat buat Yeremia," papar Fadil.

"Apalagi, sebelumnya dia juga sudah mendapat hukuman sosial dari netizen," sambungnya.

Yeremia Rambitan akhirnya menyampaikan permohonan maaf di akun media sosial Instagram resmi PBSI.

(BACA JUGA:Soal Final Liga Champions, Sandiaga Uno Dukung Liverpool, Mesut Ozil?)

Yeremia terus terang mengaku sangat menyesali perbuatannya karena membuat malu federasi dan penggemar badminton Indonesia.

"Halo semuanya, atas nama pribadi Yeremia, saya mohon maaf kepada PBSI, tim NOC Indonesia, dan pecinta bulu tangkis Indoneisa," ucap Yeremia.

"Saya menyesali perbuatan saya yang khilaf saat bercanda dengan perkataan-perkataan saya," sambungnya.

Yeremia mengaku sudah mendapatkan teguran keras dari pelatihnya serta sudah meminta maaf secara langsung kepada volunteer yang dimaksud.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: