Sebelum Minta Maaf ke Andika Kangen Band, Zidan Akui Bangga Jadi Tukang Cover Lagu

Sebelum Minta Maaf ke Andika Kangen Band, Zidan Akui Bangga Jadi Tukang Cover Lagu

Penyanyi cover Zinidin Zidan.-Screenshot Twitter/@setengahhmatang-

(BACA JUGA:Sahabat Polisi Indonesia: Kinerja Kabareskrim Sudah Cukup Bagus, Salah Satunya Penanganan Investasi Ilegal)

"Semoga dengan adanya video ini abang-abang semua mau memaafkan Zidan dan bang Tri Suaka," terang Zidan.

"Dan juga buat fans-fans Kangen Band dan juga Armada, saya memohon maaf dari lubuk hati saya paling dalam, maaf jika saya melakukan hal yang tidak pantas," sambungnya.

Semoga ini bisa menjadi pembelajaran buat dirinya dan juga sekali lagi Zidan memohon maaf yang sebesar-besarnya semoga Andika dan Rizal semua mau menerima permintaan maafnya.

"Saya juga mohon abang-abang semua bisa membimbing Zidan biar ke depannya tidak salah langkah dan bisa jadi lebih baik lagi," pungkasnya.

(BACA JUGA:PPP Desak Pemerintah Segera Laksanakan Putusan MA Soal Vaksin Halal)

Sekadar informasi saat ini tengah ramai pemberitaan soal penyanyi cover Tri Suaka dan Zinidin Zidan yang diduga menghina penyanyi yang lebih senior Andika Mahesa atau Andika Kangen Band, dalam sebuah video yang viral di sosial media TikTok. 

Dalam video tersebut, tampak penyanyi cover bernama lengkap Tri Suaka itu beserta rekannya Zinidin Zidan menyanyikan lagu 'Penantian yang Tertunda' dan 'Selingkuh Itu Indah'.

Akan tetapi mereka bernyanyi dengan mimik dan gestur tubuh yang seolah menghina Andika Kangen Band. 

Andika Kangen Band akhirnya melalui kuasa hukum melayangkan somasi terhadap dua penyanyi cover tersebut, yaitu Tri Suaka dan juga Zinidin Zidan. 

(BACA JUGA:Bazaar Bahan Pangan Murah Kementan di Kodim 05/10 Tigaraksa Diserbu Warga)

Mereka dianggap telah melecehkan dan menghina Andika Kangen Band dan lagunya.

"Terkait TS dan ZZ yang menyanyikan lagu Kangen Band, mereka menyanyikan dengan gestur yang melecehkan dan mengolok-olok klien kami," kata Mario Andreansyah, pengacara Andika Kangen Band, Sabtu (23/4/2022).

Andika Kangen Band merasa keberatan saat salah satu lagu ciptaannya diparodikan dengan cara yang tidak sesuai oleh kedua penyanyi tersebut. 

Mario Andreansyah mengatakan, lagu yang diparodikan oleh dua penyanyi itu dibuat Andika Kangen Band dengan effort, biaya, waktu dan tenaga.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: