BEKASI, FIN.CO.ID -- Kabar bahagia datang dari ajang balap liar resmi (Street Race) di Bekasi, ajang yang sempat tertunda pelaksanaanya karena lonjakan kasus Covid-19 Februari lalu rencananya akan diselenggarakan.
Acara resmi yang difasilitasi oleh Polda Metro Jaya ini rencananya akan diselenggarakan setelah libur lebaran 2022, hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan.
(BACA JUGA: Dinas Tenaga Kerja Kota Bekasi Menghimbau Perusahaan Berikan THR Sesuai Aturan)
(BACA JUGA:Posko THR di Kota Bekasi Akan Dibuka, Kadisnaker: Jika Ada Hal Lain Kita Tindak Tegas)
"Belum (bisa terlaksana street race), nanti kemungkinan setelah lebaran," ucap Kombes Gidion Arif saat dikonfirmasi, Sabtu 23 April 202
Namun ia belum bisa menjelaskan secara terperinci, dikarenakan saat ini pihaknya tengah memfokuskan jajaranya guna pengamanan mudik lebaran 2022.
(BACA JUGA: Sempat Terkendala, THR untuk ASN Kota Bekasi Segera Dicairkan)
(BACA JUGA:Apel Gabungan Persiapan Lebaran, Plt Wali Kota Bekasi Instruksikan Ini Ke Petugas)
Diketahui sebelumnya pada Bulan Januari 2022 lalu, Polda Metro Jaya telah menetapkan beberapa lokasi untuk dilaksanakan Balap Liar yang difasilitasi secara resmi.
Salah satu lokasi yang akan digelar Street Race yaitu di wilayah Bekasi, namun akibat kasus Covid-19 terus meningkat ajang tersebut baru berhasil di gelar satu kali di Ancol pada bulan Januari 2022 lalu.
(BACA JUGA: Setelah Puluhan SD Digabung, Dinas Pendidikan Kota Bekasi Rancang Pembelajaran Satu Shift)
(BACA JUGA:Murid Sedikit, Puluhan SDN Kota Bekasi Bakal Dilebur)
Baru-baru ini, acara yang difasilitasi Polda Metro Jaya itu kembali digelar di wilayah BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, seiring dengan menurunnya penularan Covid-19.
Wilayah lain di sekitar Ibu Kota pun berencana untuk kembali melanjutkan program yang sempat tertunda tersebut.