Bekasi

AHHA PS Pati FC berubah Nama Menjadi Bekasi FC, Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi Jadi Markas

fin.co.id - 19/03/2022, 14:46 WIB

Postingan instagram milik walikota bekasi @mastriadhiarto

BEKASI, FIN.CO.ID -- Setelah sebelumnya Atta Halilintar sempat bertemu dengan Tri Adhianto Tjahyono selaku Pelaksana Tugas (PLT) Walikota Bekasi pada hari Sabtu lalu di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi sepertinya sudah membuahkan sebuah hasil.

Pertemuan tersebut di abadikan oleh instagram masing masing @mastriadhianto @attahalilintar dan juga @putrasiregaarr17 saat melakukan pertemuan di Kota Bekasi.

Saat di konfirmasi oleh awak media, Tri Adhianto Tjahyono sempat menceletukan Assiiiaaaappppp sembari menjelaskan bahwa pihaknya ingin belajar dari Atta Halilintar guna mengembangkan persebakbolaan di Kota Bekasi kedepannya.

(BACA JUGA: Satwa Liar Kerap Masuk Ke Pemukiman Warga Bekasi, Ini Sebabnya... )

"Ya mudah mudahan visionernya kita sudah punya stadion, maka kita mau munculkan satu kesebelasan yang bisa membanggakan" ucapnya saat di konfirmasi, Sabtu, 19 Maret 2022.

Dalam kesempatan tersebut Tri Adhianto menyampaikan akan mendukung secara penuh Persipasi yang saat ini sedang bermain di Liga 3, namun menurutnya kedepannya Kota Bekasi juga harus mempunyai satu club sepak bola yang juga lebih hebat dan bisa di banggakan kota bekasi.

"Jadi ada satu jenjang yang luar biasa, nanti Bekasi Unitednya masuk Liga 1 Persipasinya masuk di Liga 2 gitu aja terus berkelanjutan" ungkapnya.

(BACA JUGA: Polres Metro Bekasi Mengawal Secara Langsung Penyaluran Dana BTPKLWN Tahap II)

Di lain sisi fin.co.id mencoba melihat media sosial instagram, terlihat akun instagram milik PSG Pati atau dikenal dengan AHHA PS Pati FC yang sebelumnya bernama @ahhaps.fc sudah berganti nama menjadi @fcbekasi.

Dalam insta story instagram milik @putrasiregaarr17 juga dijelaskan bahwa Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi akan menjadi home base resmi kedepanya.

"Kapasitas 38.000 home base kita udah resmi disini homebasenya" terangnya dalam video stroy tersebut.

(BACA JUGA: Harga Bahan Pokok Mulai Naik, Kota Bekasi Diprediksi Inflasi )

Namun hingga saat berita ini di naikan, belum ada keterangan terkait berubahnya nama club sepakbola yang bermain di liga 3 tersebut.

Admin
Penulis
-->