Sudah Tau Belum? NBA Pernah Larang Michael Jordan Pake Sepatu Air Jordan 1: Eh Malah Jadi Sensasi Global

Sudah Tau Belum? NBA Pernah Larang Michael Jordan Pake Sepatu Air Jordan 1: Eh Malah Jadi Sensasi Global

NBA Pernah Melarang Michael Jordan Gunakan Air Jordan 1, Ilustrasi: Copilot--

FIN.CO.ID - Siapa yang gak kenal sepatu Air Jordan 1? Sepatu ikonik yang menemani Michael Jordan di awal karirnya ini emang legendaris banget. 

Tapi, tau gak sih kalo sepatu ini pernah dilarang sama NBA?

Yup, bener banget! Di tahun 1985, NBA pernah melarang Michael Jordan menggunakan Air Jordan 1 karena warna sepatu yang gak sesuai dengan peraturan liga. 

Sepatu ini didominasi warna hitam dan merah, yang dianggap melanggar estetika. 

Perlu diketahui, kala itu, sepatu basket yang memenuhi regulasi, adalah sepatu basket yang didominasi dengan warna putih. 

Akibatnya, Jordan didenda $5.000 setiap kali dia memakainya. 

Tapi, Jordan dan Nike malah memanfaatkan larangan ini sebagai strategi marketing. 

Nike membuat iklan yang menampilkan Jordan mendobrak aturan dengan memakai sepatu Air Jordan 1.

Hasilnya? Strategi ini berhasil banget! 

Permintaan sepatu Air Jordan 1 meningkat drastis dan menjadi salah satu sepatu basket paling populer sepanjang masa. 

NBA pun akhirnya mencabut larangan ini di tahun 1986. 

Sejak saat itu, Air Jordan 1 menjadi ikon budaya pop dan bagian penting dari sejarah NBA.

Fakta Menarik:

Sepatu yang pertama kali dilarang NBA adalah Converse Chuck Taylor "Superstar" milik Wilt Chamberlain di tahun 1969.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: