FIN.CO.ID - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka merespon dukungan terhadap dirinya yang diusung Partai Golkar sebagai bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto, pada Rapimnas yang dihadiri pimpinan DPD Partai Golkar se-Indonesia, Sabtu 21 Oktober 2023.
Gibran yang berkesempatan hadir dalam Rapimnas tersebut dan menerima secara langsung SK hasil Rapimnas Partai Golkar menyampaikan apresiasinya kepada Partai Golkar dan Ketua Umumnya Airlangga Hartarto.
"Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada keluarga besar Golkar, saya sangat mengapresiasi hasil Rapimnas pada siang hari ini, untuk selanjutnya akan kami koordinasikan, akan kami tindaklanjuti bersama Pak Prabowo," ungkap Gibran dalam konferensi pers, didampingi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Sabtu 21 Oktober 2023.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto merekomendasikan Gibran Rakabuming Raka, Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Solo untuk dipasangkan sebagai bakal calon wakil presiden Prabowo Subianto.
BACA JUGA:
- Breaking News: Gibran Hadiri Rapimnas Partai Golkar dan Terima SK Hasil Rapimnas Soal Cawapres Prabowo
- Fahri Hamzah: Partai Gelora Usung Prabowo-Gibran Sebagai Capres-Cawapres Koalisi Indonesia Maju
Hal itu disampaikan Airlangga saat membacakah hasil keputusan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Sabtu 21 Oktober 2023.
Airlangga mengklaim, bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto sudah setuju, Gibran cawapres Prabowo.
"Saya tanya dulu, mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bacawapres. Apakah setuju? Pak Prabowo, semua setuju?" tegas Airlangga.
Pertanyaan Airlangga dijawab setuju oleh semua peserta Rapimnas. Airlangga juga menanyakan kepada seluruh ketua dewan pimpinan daerah (DPD) Golkar, untuk kesediaan mendukung bakal cawapres dengan umur di bawah 40 tahun.
BACA JUGA:
- Airlangga Hartarto Rekomendasikan Gibran Cawapres Prabowo
- Ganjar Pranowo Soal Isu Gibran Cawapres Prabowo: Belum Ada Statement Cabut Dukungan!
"Bismillah, maka saya ketok usulan Partai Golkar yang saya akan serahkan kepada Bapak Prabowo, ini untuk dibawa dalam pertemuan forum ketum partai," kata Airlangga.
Usai membacakan kesimpulan dan kesepakatan Rapimnas, Airlangga lalu menyerahkan rekomendasi itu kepada Bakal Calon Presiden Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto. (*)
Gibran Rakabuming (@gibran_tweet) menghadiri Rapimnas Partai Golkar yang mengusulkan dirinya maju menjadi pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. “Untuk selanjutnya akan kami koordinasikan, akan kami tindak lanjuti bersama dengan Pak Prabowo,” lanjutnya. pic.twitter.com/zglXIpkCDS
— KOMPAS TV (@KompasTV) October 21, 2023