Persija Jakarta Menang 2-0 di Kandang, Thomas Doll: Arema FC Punya Taktik dan Serangan Bagus

Persija Jakarta Menang 2-0 di Kandang, Thomas Doll: Arema FC Punya Taktik dan Serangan Bagus

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll saat konfrensi pers usai pertandingan melawan Arema FC-Tahta Aldo-

Persija Jakarta Menang 2-0 di Kandang, Thomas Doll: Arema FC Punya Taktik dan Serangan Bagus - Persija Jakarta sukses mengalahkan Arema FC dengan skor 2 - 0. Kemenangan ini menjadikan klub berjuluk Macan Kemayoran ini meraih kemenangan ke-4 secara beruntun di kandang.

Gol penalti Hanif Sjahbandi di menit 36 dan gol kontroversi dari Krmencik di menit 78, membuat Persija Jakarta kembali menduduki puncak kelansemen Liga 1.

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengatakan bahwa anak asuhnya benar benar telah siap guna menjalankan pertandingan panas melawan Arema FC sore ini.

BACA JUGA:Link Live Streaming BRI Liga 1 2022/2023: Persija Jakarta vs Arema FC

BACA JUGA:Lowongan Kerja 2023: PT KAI Buka Kesempatan untuk Lulusan SMA Sederajat Hingga S1

"Kita memang layak untuk memenangkan pertandingan ini, dari menit pertama pertandingan tim sudah menunjukan mau meraih kemenangan dalam laga ini," kata Thomas Doll dalam konfrensi pers, Minggu 12 Februari 2023.

Menurutnya para pemain Persija Jakarta memang sempat kehilangan konsentrasi di babak pertama, namun akhirnya kembali menguasai pertandingan.

"Kita mempunyai konsentrasi yang sangat tinggi, mungkin kita kehilangan beberapa momen di babak pertama," ucapnya.

Thomas Doll mengakui, Arema FC bermain sangat baik hari ini dan beberapa momomen pertahanan Persija Jakarta sempat digempur oleh skuad Singo Edan.

BACA JUGA:Persija Vs Arema FC, Thomas Doll Yakin Jadi Laga Sulit

BACA JUGA:PT Freeport Indonesia Hentikan Penambangan

"Arema bisa memanfaatkan momen serangan balik. Arema memang punya taktik dan serangan yang bagus," terangnya.

Dalam kesempatan tersebut, sang pembuat gol hari ini Krmencik mengungkapkan bahwa kemenangan hari ini dipengaruhi juga oleh ribuan The Jak Mania yang datang ke stadion.

"Pertandingan hari ini fans sangat mendukung, saya, para pemain dan official. Dukungan sangat membantu, sehingga saya bisa menikmati pertandingan," ungkapnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: