Nekat Curi Motor, Seorang Juru Parkir Nyaris Dibakar Massa di Tambora Jakarta Barat

Nekat Curi Motor, Seorang Juru Parkir Nyaris Dibakar Massa di Tambora Jakarta Barat

Pelaku curanmor di Tambora Jakarta Barat, seorang juru parkir berhasil diamankan Polsek Tambora berikut barang bukti sepeda motor Yamaha Mio (dok Ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID -- Polsek Tambora Jakarta Barat mengamankan seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial AP als Arek (34), warga jl jati bunder VII rt 016/09 Kel Kebon Melati Tanah Abang Jakarta Pusat

Pelaku Berinisial AP alias Arek (34) berprofesi sebagai seorang Juru Parkir nyaris dibakar massa usai kedapatan mencuri sepeda motor. Namun beruntung ia berhasil diselamatkan aparat Polsek Tambora Jakarta Barat dari amuk massa. 

BACA JUGA:Polsek Tambora Tangkap Seorang Bandar Narkoba, Barang Bukti Sabu 2 Kg Diamankan

BACA JUGA:Cara Cek Resi Shopee Express Praktis Gak Pakai Ribet, Pastikan Paket Anda Aman Sampai Tujuan

Pelaku Berinisial AP als Arek (34) beraksi melakukan pencurian sepeda motor di Jalan Sawah Lio Gang VIII Rt 04/08 Kelurahan Jembatan Lima, Kecamatan Tambora Jakarta Barat. 

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, pihaknya berhasil mengamankan seorang pelaku curanmor yang belakangan diketahui pelaku ternyata seorang Juru Parkir. 

"Kami berhasil mengamankan pelaku dan menyelamatkan dari amukan massa yang saat itu tersulut emosi ingin membakar pelaku melancarkan aksinya mencuri sepeda motor," ujar Kompol Putra Pratama, Selasa 17 Januari 2022. 

Kompol Putra menjelaskan, kejadian tersebut terjadi pada hari Senin, tanggal 9 Januari 2023 sekira pukul 11.00 WIB. 

BACA JUGA:KPK Datangi Kantor DPRD DKI Jakarta untuk Cari Bukti Keterlibatan

BACA JUGA:Cara Download Instagram Video Reels, Pakai Aplikasi Ini Tinggal Download GRATIS! Gampang Banget Gaes

Korban Christiani Gunawan saat itu memarkirkan sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor Polisi B6052BXJ warna merah,  di Gang depan rumah nya

"Sepeda motor tersebut diparkir dalam keadaan terkunci stang tanpa kunci tambahan," ungkapnya. 

Korban masuk ke rumah tetangga untuk mengantar tukang pijat, namun sebelum masuk korban melihat sepeda motornya diduduki oleh pelaku, namun karena tidak curiga korban tidak menghiraukannya.

Tidak lama korban yang saat itu sedang berada di rumah tetangganya tersebut kemudian korban mendengar suara motornya dan setelah dilihat sepeda motor tersebut tidak ada.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: