Link Live Streaming Piala AFF 2022: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Link Live Streaming Piala AFF 2022: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Piala AFF 2022: ilustrasi logo Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia.-Twitter/@PSSI-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut merupakan link live streaming Piala AFF 2022 Grup A antara Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia, Senin, 26 Desember 2022.

Pertandingan yang menyuguhkan Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia bakal berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, pukul 17.00 WIB.

Selaku tuan rumah, Brunei Darussalam kemungkinan besar bakal menurunkan 11 pemain terbaik mereka untuk bisa meraih tiga poin penuh.

Di sisi lain Timnas Indonesia diperkirakan juga akan menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini.

BACA JUGA:Piala AFF 2022: Kapten Brunei Ungkap Target Ini Jelang Lawan Timnas Indonesia

Kapten Brunei Darussalam Hendra Azam ungkap target ini jelang lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

"Kebobolan 10 jelas berpengaruh pada mental pemain, tapi kami terus berkembang," Hendra Azam di Malaysia, Minggu, 25 Desember 2022.

"Bagi kami satu gol itu bisa menjadi penyemat kami untuk kembali bisa mencetak gol pada pertandingan besok (lawan Indonesia)," tambahnya dilansir Antara.

Hendra Azam selain menjadi kapten juga merupakan pemain Brunei Darussalam yang kenyang pengalaman.

BACA JUGA:Jadwal Live Streaming Piala AFF 2022 Grup A Sore Ini: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Sedangkan keinginan memberikan hasil terbaik disampaikan salah satu gelandang Timnas Indonesia Rachmat Irianto.

Menurut Rachmat Irianto, pihaknya akan berusaha memberikan yang terbaik meski Brunei dinilai banyak pihak masih di bawah Indonesia.

"Brunei pasti memiliki motivasi tersendiri buat melawan kami," kata Irianto dilansir Antara, Minggu, 25 Desember 2022.


(Kiri ke kanan) Kapten Brunei Darussalam Hendra Azam, juru taktik Mario Rivera, kepala pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, gelandang Rachmat Irianto di Piala AFF 2022. -pssi.org-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: