Jadwal Live Streaming Piala AFF 2022 Grup A Sore Ini: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Jadwal Live Streaming Piala AFF 2022 Grup A Sore Ini: Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia

Logo Piala AFF 2022.-Twitter/@PSSI-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Jadwal pertandingan live streaming Piala AFF 2022 Grup A sore ini salah satunya ada Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia.

Matchday lanjutan Grup A Piala AFF 2022 sore ini akan dimainkan pada awal pekan ini, yakni Senin, 26 Desember 2022.

Sejumlah pertandingan Piala AFF 2022 diperkirakan bakal memanjakan mata seluruh penonton sepak bola Indonesia.

Sederet tim kemungkinan bakal tampil maksimal agar bisa mendulang tiga poin demi melaju hingga menjadi juara.

BACA JUGA:Piala AFF 2022: Waspadai Motivasi Brunei, Ini Kata Gelandang Timnas Indonesia

Shin Tae-yong mengucapkan tuntutan ke para pemain Timnas Indonesia jangan jemawa melawan Brunei Darussalam.

Juru taktik asal Korea Selatan itu meminta para pemainnya mewaspadai Brunei yang bisa saja memberikan kejutan.

"Untuk Brunei, tentunya mereka tidak bisa dianggap lemah, walau mereka bisa masuk Piala AFF 2022 juga melalui babak playoff," ucap Shin Tae-yong.

"Dari kita juga pasti akan memberikan yang terbaik saat menghadapi mereka," tambahnya dilansir Antara, Minggu, 25 Desember 2022.

BACA JUGA:Piala AFF 2022: Shin Tae-yong Bilang Begini Terkait Pesawat Carter Untuk Timnas Terbang ke Malaysia

Sedangkan kepala pelatih Brunei Darussalam Mario Rivera mengaku sudah menyiapkan tim dengan baik.

Pihaknya sadar laga melawan Timnas Indonesia merupakan laga yang berat bagi tim yang baru saja kembali ke Piala AFF setelah 26 tahun absen.

"Bisa berada di Piala AFF 2022 adalah kesuksesan. Kita perlu menggunakan turnamen ini untuk mengembangkan pemain," kata Rivera, Minggu, 25 Desember 2022.


(Kiri ke kanan) Kapten Brunei Darussalam Hendra Azam, juru taktik Mario Rivera, kepala pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, gelandang Rachmat Irianto di Piala AFF 2022. -pssi.org-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: