Kekalahan Timnas Belgia Lawan Maroko 2-0 di Piala Dunia 2022 Berbuntut Kerusuhan di Brusel

Kekalahan Timnas Belgia Lawan Maroko 2-0 di Piala Dunia 2022 Berbuntut Kerusuhan di Brusel

Kerusuhan di Kota Brussel, Belgia. (disway)--

BELGIA, FIN.CO.ID - Terjadi kerusuhan disebabkan luapan kekesalan warga Brussel atas kekalahan Timnas Belgia melawan Maroko dengan skor 2-0 di Piala Dunia 2022 Qatar.

Kerusuhan terjadi di sejumlah ruas jalan Kota Brussel pada Minggu malam, 27 November 2022.

Guna menghadapi situasi kerusuhan, polisi menembakkan gas air mata.

BACA JUGA:Pemkab Bekasi Luncurkan Toko Online Bebeli, Hadir Mendukung Kemajuan Ekonomi Usaha Mikro

Para penggemar sepakbola di Kota Brussel mengamuk dengan melemparkan kembang api, membalikkan mobil, dan membakar skuter.

Sekitar 100 personel polisi anti huru hara diterjunkan untuk meredam kerusuhan.

Terlihat pada sebuah rekaman video, api berkobar di tengah jalan. 

Massa menghancurkan jendela mobil merah, sebelum akhirnya terbalik.

BACA JUGA:Link Live Streaming Brazil Vs Swiss Berikut Susunan Pemainnya

Meski polisi melamparkan bom air, namun massa melakukan perlawanan.

Massa pendukung Timnas Belgia melemparkan kembang api.

Kendaraan roda empat pun menjadi sasaran amukan massa dengan pelemparan batu bata. 

Bahkan, massa juga menyalakan suar hingga menyebabkan ruas jalan tertutup asap tebal.

BACA JUGA:Anwar Ibrahim Tolak Pakai Mobil Mewah, Tak Mau Habiskan Uang Rakyat

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: