Berikut Lirik Lagu Hymne Guru dan Maknanya

Berikut Lirik Lagu Hymne Guru dan Maknanya

Hari Guru Nasional 25 November (Istokfoto)--

Sekedar diketahui, pada tanggal 27 November 2007, lirik lagu Hymne Guru diubah salah satu liriknya yang berbunyi: "tanpa tanda jasa"  menjadi "pembangun insan cendekia" sebagaimana dalam surat edaran PGRI Nomor 447/Um/PB/XIX/2007 tanggal 27 November 2007.

Alasan perubahan itu karena  lirik "tanpa tanda jasa" dianggap mengurangi pentingnya profesi guru mengingat perannya yang begitu besar. 

Sementara lirik "pembangun insan cendekia" dinilai membuat profesi guru terangkat dan mulia.

Makna Lirik Lagu Hymne Guru:

Lagu Hymne Guru menggambarkan pentingnya peran guru dalam mendidik dan mencerdaskan anak bangsa. 

Dalam lagu ini terdapat lirik seperti “Engkau sebagai pelita dalam kegelapan, engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan, engkau patriot pahlawan bangsa, tanpa tanda jasa”. 

Lirik tersebut menggambarkan seorang guru adalah penerang bagi muridnya yang haus akan pengetahuan dan penuh ketidaktahuan. 

Gurulah yang mengantarkan, mengarahkan, dan memberi pandangan sampai kita tahu mau kemana akan melanjutkan perjalanan.

Kemudian Lirik: 'Terpujilah, wahai engkau bapak ibu guru' dapat dimaknai sebagai seorang guru tidak hanya sebagai pengantar ilmu pengetahuan saja, melainkan sebagai pendidik bagi murid-muridnya, sehingga mereka dapat berlabuh menjadi pribadi yang bermoral. 

Selain itu, lagu ini juga mengenang apa yang telah guru kita kenang dalam membantu langkah yang kita ambil, seperti dalam lirik “Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku.” Petuah-petuah yang telah mereka berikan, mampu menuntun kita dalam menggapai potongan-potongan mimpi yang kita miliki.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: