Usai Kongres ke-20 Partai Komunis China, Xi Jinping Pilih Indonesia sebagai Negara Pertama yang Dikunjungi

Usai Kongres ke-20 Partai Komunis China, Xi Jinping Pilih Indonesia sebagai Negara Pertama yang Dikunjungi

Pertemuan bilateral Presiden RI Jokowi-Presiden China Xi Jinping. (ist)--

"Ini membuktikan posisi penting hubungan China-Indonesia dalam kebijakan luar negeri kita masing-masing," ujar dia.

Sebelumnya, Presiden China Xi Jinping terpilih lagi sebagai Sekretaris Jenderal Partai Komunis China (CPC).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat kepada Xi Jinping via laman Instagram, Senin (24/10/2022). 

Dalam ucapan selamat itu, Jokowi berharap bisa membangun kerja sama lebih lanjut.

BACA JUGA:Wishnutama Sampaikan Hal Ini ke Jokowi Usai Sukses Meriahkan Gala Dinner KTT G20 Bali

"Kami menantikan untuk bekerja sama lebih lanjut, dalam memperkuat kemitraan RI-China," tutur presiden. 

Kerja sama dimaksud yakni dalam upaya mempromosikan perdamaian, stabilitas, dan kemakmuran di Indo-Pasifik sekitarnya.

Seperti diketahui, dalam kongres lima tahunan PKC pada Sabtu (22/10/2022), Xi Jinping berhasil mendominasi suara dalam forum tertutup.

Kongres tersebut dihadiri 2.300 orang.

BACA JUGA:Surat Divpropam yang Sebut Kabareskrim Terima Rp 2 Miliar Dibocorkan Loyalis Ferdy Sambo?

Kemenangan itu akan memudahkan langkah Xi untuk kembali memimpin China dalam periode ketiga. 

Hal itu merupakan sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Sebelumnya, Minggu (23/10/2022), Presiden Rusia Vladimir Putin mengucapkan selamat kepada Presiden Xi.

Putin berharap, terpilih kembalinya Xi bisa lebih mengembangkan "kemitraan komprehensif" antara kedua negara.

BACA JUGA:Polisi Ungkap Titik Terang Motif Tewasnya Satu Keluarga yang Tak Makan Minum di Kalideres

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: