Maripay, Solusi Digital Permudah Transaksi Keuangan Pekerja Migran di Malaysia

Maripay, Solusi Digital Permudah Transaksi Keuangan Pekerja Migran di Malaysia

Prosesi Peresmian Maripay, Kolaborasi Finnet dengan Suis Digital dan Mpay yang berlangsung di Ball Room Hotel Pullman, pekan lalu--(dok.Telkom Indonesia)

Biaya admin yang ditawarkan jauh lebih murah dan pengiriman uang dilakukan secara real-time. Uang yang telah ditransfer dapat diambil di Indomaret dan ke semua rekening bank di Indonesia yang terkoneksi dengan Finnet.

Lebih lanjut Rakhmad menambahkan, “PMI juga tidak perlu pusing lagi memikirkan keluarga di kampung halaman, untuk bayar-bayar tagihan Maripay sudah memberikan solusinya secara digital. Mau bayar tagihan-tagihan bulanan bisa, beli voucher juga bisa.” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Duta Besar Indonesia di Malaysia Hermono menyampaikan apresiasi kepada atas inovasi aplikasi mobile Maripay yang telah memberikan solusi terbaik untuk PMI di Malaysia.

“Terima kasih Finnet, Telkom dan pihak terkait atas perhatiannya kepada PMI di Malaysia. Menjadi concern kami untuk selalu menjaga warga negara Indonesia di Malaysia, memberikan keamanan, dan kemudahan selama PMI bekerja di Malaysia. Semoga kedepannya kerjasama ini dapat selalu ditingkatkan.” ujarnya.

BACA JUGA:Laporan Keuangan Kuartal III/2022, Telkom Catat Laba Bersih Operasi Sebesar Rp19,42 Triliun

Sejalan dengan visi G20, Telkom sebagai perusahaan yang bertransformasi menjadi digital telco mendukung digitalisasi di segala lini, termasuk para pejuang devisa di Malaysia.

Pada kesempatan terpisah, Direktur Strategic Portfolio Telkom Budi Setyawan Wijaya mengatakan, “Direktur Utama Telkom, bapak Ririek Adriansyah tanggal 18 Oktober kemarin di event G20 menyampaikan Telkom akan berfokus membangun digitalisasi di segala lini. Maripay merupakan salah satu peran kami untuk mewujudkan visi Telkom, tidak hanya mendigitalisasi namun memberikan benefit bagi PMI. Menjadi kebanggaan kami TelkomGroup bisa memberikan kontribusi kami kepada seluruh warga negara Indonesia sampai ke negeri Malaysia," tutup Budi.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sahroni

Tentang Penulis

Sumber: