Jokowi Masuk Tokoh Populer di Dunia, Menag Yaqut Sindir Pihak yang Dibutakan Kebencian dan Nafsu Berkuasa

Jokowi Masuk Tokoh Populer di Dunia, Menag Yaqut Sindir Pihak yang Dibutakan Kebencian dan Nafsu Berkuasa

Presiden Joko Widodo (Jokowi)-Sekretariat Presiden-Youtube

BACA JUGA:Koalisi SPSK: Pak Jokowi Tolong, Kasus PMI di inggris Diselesaikan!

Sebelumnya, TRISC menyebut Jokowi sebagai pemimpin negara yang menguasai delapan warisan dunia.

Jokowi juga diperkenalkan sebagai pemimpin yang memiliki 78 juta pengikut atau followers di media sosial.

Selain itu, TRISC juga menceritakan latar belakang Jokowi hingga menjadi Presiden Indonesia. Mereka pun menyebut Jokowi sebagai "politikus bersih".

"Dia menempa reputasi karena menjadi politikus 'bersih', menghindari kasus korupsi dan nepotisme yang menggoda kebanyakan politisi," tulis TRISC.

Jokowi konsisten masuk dalam 50 besar tokoh muslim dunia versi TRISC sejak 2014. Posisi tertinggi yang pernah ia tempati adalah urutan ke-11 yang ia peroleh pada 2014 dan 2015.

Urutan pertama dalam daftar itu ditempati Raja Salman bin Abdul Aziz Al Saud. Ia adalah Raja Arab Saudi sekaligus penjaga dua masjid suci umat Islam.

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menduduki posisi keempat. Adapun Presiden Uni Emirte Arab Mohammed bin Zayyed Al-Nahyan (MBZ) berada di posisi kedelapan.

Jokowi mengungguli sejumlah tokoh muslim dunia pada daftar itu. Salah satunya Imam Besar Masjid Al-Azhar Sheikh Dr. Ahmad Muhammad Al-Tayyeb.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: